1. HOME
  2. DIGITAL
APPLE

Apple Kembali Rebut 'Tahta' Perusahaan Paling Bernilai di Dunia

Laba besar Apple sebagian besar hanya berasal dari satu produk saja, yaitu iPhone.

By Adhi 4 Februari 2016 15:08
Apple (bublear.com)

Money.id - Setelah sempat dilewati oleh Alphabet (perusahaan induk Google), kini kabarnya Apple kembali dinobatkan sebagai perusahaan paling bernilai di dunia.

Sebagaimana dilansir laman Business Insider, 4 Februari 2016, produsen iPhone itu baru saja membukukan laba yang lebih baik dari perkiraan awal. Di saat yang bersamaan, laba Alphabet malah menurun sebesar tiga persen.

Hasilnya, Google Alphabet saat ini hanya memiliki nilai pasar kapitalis sekitar US$500 miliar atau setara dengan Rp6.500 triliun. Sementara Apple, meski cenderung datar, justru lebih unggul dengan nilai pasar kapitalis yang mencapai lebih dari US$525 miliar atau lebih dari 7.000 triliun.

Yang perlu digarisbawahi, laba besar Apple sebagian besar hanya berasal dari satu produk saja, yaitu iPhone. Sedangkan Google Alphabet mengandalkan lebih dari satu produk (iklan online, mobil tanpa awak, dan lain-lain).

Atas dasar pencapaian luar biasa ini, Apple pun kini tak hanya sekadar ditetapkan sebagai perusahaan paling berharga di dunia, melainkan juga tercatat sebagai penghasil laba kuartal terbesar sepanjang sejarah pasar kapitalis.

Baca Juga

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section