1. HOME
  2. STYLE & LOOK
FASHION

Pakai Jaket dan Mantel Dicuaca Panas? Coba Model Ini

Beberapa model jaket berikut ini cocok digunakan di negara beriklim tropis seperti Indonesia.

By Dian Rosalina 10 Oktober 2015 18:07
Jaket kulit bisa dipadupadankan dengan kaus dan kalung trendi (tstyledme.com)

Money.id - Menjadi seseorang yang fashionable, Anda dituntut untuk selalu up to date. Banyak pilihan inspirasi gaya Anda, salah satunya menggunakan jaket atau mantel. Meski Indonesia memiliki iklim yang panas, busana ini tidak akan membuat Anda salah kostum. Malah akan membuat Anda tampil keren dan modis.

Berikut adalah model jaket dan mantel yang bisa jadi bahan referensi Anda dalam berbusana.

Leather Jacket
Coba intip gaya street fashion ala Kourtney Kardashian yang menggunakan Leather Moto. Padukan jaket ala rock 'n roll ini dengan terusan warna hitam milik Anda untuk tampilan formal namun kasual. Namun bila Anda ingin tampil lebih santai, cukup padukan jaket kulit dengan kaus juga skinny jeans. Jangan lupa sepatu boots favorit Anda agar tampilan lebih stylish, ya.

Mantel Bulu
Mantel bulu memang terlalu panas jika Anda gunakan saat musim kemarau. Tapi jangan khawatir, Anda bisa menggunakannya saat Anda sedang berlibur di tempat berudara sejuk seperti di Bandung. Padukan mantel ini dengan long sleeves dan skinny jeans Anda. Serta gunakan kaus kaki saat Anda memakai sepatu saat udara mulai dingin. So warm!

Military Jacket
Military Jacket kini tidak hanya digunakan oleh kaum tentara saja. Ternyata jaket bisa dipadukan dengan beberapa pakaian yang ada di lemari Anda. Ambil kaus putih dan skinny jeans hitam Anda, lalu padukan dengan military jacket. Agar terlihat lebih formal gunakan Oxford Shoes sebagai pelengkap gaya Anda.

Cape Coat
Kebanyakan cape coat terbuat dari wol. Namun di Indonesia kini banyak cape coat berbahan rayon spandek yang lebih nyaman digunakan untuk iklim Indonesia. Padukan mantel ini dengan midi dress dan pump shoes favorit Anda. Looks so stunning!

Poncho
Poncho adalah pakaian yang dikenakan oleh suku-suku Indian di Peru untuk melindungi diri dari terpaan angin dan hujan. Tetapi seiring dengan waktu, Poncho bisa jadi referensi gaya busana Anda. Bila Anda bingung memadukannya, coba intip gaya Taylor Swift, ia memadukan pocho dengan skinny jeans dan ankle boots. (dwq)

(da/dr)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Style & Look Section