1. HOME
  2. FOODILICIOUS
RESTORAN

Restoran Ini Beri Diskon untuk Yahudi dan Muslim yang Duduk Bareng

Pemiliknya berharap cara ini dapat efektif memberikan perubahan kepada hubungan kedua kelompok agama tersebut menjadi lebih baik.

By Azalia Amadea 19 Januari 2016 10:37
Restoran perdamaian di Israel (Mirror/Facebook)

Money.id - Kafe ini dianggap paling unik di dunia, karena pemiliknya memiliki tujuan khusus yang mulia dan bisa dibilang berani dalam membangun kafe ini. Kobi Tzafrir, pemilik dari kafe The Humus Bar di Tel Aviv, Israel tersebut memberikan diskon khusus bagi pengunjungnya yang merupakan warga Arab dan Yahudi.

"Kami tidak mengenal orang Arab dan Yahudi di sini, yang kami tahu mereka adalah orang biasa," kata Tzafror, seperti dilansir dalam laman Mirror.co.uk, Selasa 19 Januari 2016.

Jika diartikan lebih lanjut, maksud Tzafrir adalah ia tidak mengenal perbedaan antara orang Arab atau Muslim, dan Yahudi, yang ia ketahui adalah mereka semua sama-sama manusia.

Restoran yang terletak di Israel ini akan memberikan diskon khusus bagi orang-orang yang mau berbagi kedamaian. Seperti kita ketahui bahwa warga Arab dan Yahudi sering bersitegang, terutama masalah keyakinan.

The Humus Bar ini berani membuat perubahan dengan memberikan diskon tak tanggung-tanggung hingga 50 persen kepada warga Arab dan Yahudi yang mau makan bareng satu meja, dan berbagi makanan.

Pemiliknya berharap cara ini dapat efektif memberikan perubahan kepada hubungan kedua kelompok agama tersebut menjadi lebih baik.

"Jika dengan berbagi makanan semua orang diharapkan bisa mendapatkan pengalaman yang menyenangkan, kami menjual masakan terbaik yaitu humus Arab dan falafel Yahudi, jadi mereka bisa saling mengetahui sajian khas masing-masing," ujarnya.

Tel Aviv terletak di dekat Pantai Mediterania, baru-baru ini negara tersebut memang sangat mendorong perdamaian antar masyarakat. "Kami percaya bahwa setiap manusia lebih mengenal satu sama lain sebelum mereka memilih kewarganegaraan mereka dan agama mereka," ucap Tzafrir. (dwq)

(da/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Foodilicious Section