1. HOME
  2. V-MONEY
TIPS MOBIL

Tips Berkendara dengan Aman Saat Musim Hujan

Selain memahami teknik berkendara yang benar pada saat musim hujan, pastikan juga mobil Anda dalam kondisi yang baik.

By Febriyani 16 Februari 2016 14:00
Berkendara di saat musim hujan (Suzuki)

Money.id - Selain jarak pandang yang terbatas, berkendara di saat hujan sangat membutuhkan konsentrasi ekstra. Genangan air pun bisa membuat kendaraan sulit dikendalikan. Kelalaian dalam mengemudi saat hujan dapat berakibat fatal. Hal tersebut dapat dihindari jika kita memahami teknik mengemudi yang benar serta mobil berada dalam kondisi baik.

Berikut ini tips aman berkendara dengan mobil saat hujan:

1. Periksa kondisi tekanan udara dalam ban secara rutin minimal seminggu sekali dan pastikan alur atau kembangan ban masih cukup tebal. Tekanan ban yang tepat dan alur ban yang masih baik akan menghindari kendaraan melayang di atas air dan tergelincir pada saat melintasi jalanan yang basah.

2. Sebelum bepergian, pastikan selalu rem mobil Anda berfungsi dengan baik. Dan pastikan kondisi minyak rem masih baik.

3. Periksa juga kondisi wiper mobil Anda. Jika wiper tidak berfungsi dengan baik saat hujan deras, pandangan Anda akan terganggu dan itu sangat berbahaya.

4. Jangan memacu kendaraan Anda dengan kecepatan tinggi. Karena saat hujan turun, air akan bercampur dengan kotoran dan minyak yang akan membuat jalan menjadi licin dan membuat mobil Anda mudah tergelincir.

5. Jika hujan semakin deras, nyalakan lampu utama atau lampu kecil untuk meningkatkan kewaspadaan pengendara lain.

6. Jaga jarak aman kendaraan Anda dengan kendaraan di depan Anda. Dan hindari mengerem secara tiba-tiba.

7. Jangan sembarangan menerobos genangan air karena Anda tidak tahu kedalamannya dan bisa mengakibatkan kendaraan Anda mogok atau terperosok ke dalam lubang yang mungkin ada di dalam genangan air tersebut.

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From V-Money Section