1. HOME
  2. FRESH
FRESH

Deretan Vila Unik Wajib Dikunjungi di Bandung

Harga sewa vila tersebut mulai dari Rp450 ribu hingga Rp1,5 juta per malam.

By Rohimat Nurbaya 29 November 2015 09:41
Imah Seniman Bandung (Foto: wordpress)

Bandung jadi salah satu kota tujuan bagi penghuni Ibu Kota Jakarta untuk melepas penat. Banyak tempat wisata bisa dinikmati di Kota Kembang, mulai dari wisata kuliner, wisata belanja hingga wisata alam.

Bagi yang hanya ingin melepas lelah dan meninggalkan keramaian Ibu Kota, bisa menikmati indahnya suasa alam pegunungan di Bandung, khususnya di kawasan Bandung Selatan dan Bandung Barat. Berikut beberapa tempat sejuk dan asri yang bisa dikunjungi di Bandung.

1. Sapulidi Resort

Sapu Lidi Resort (Foto: bandung-hotels.net)

Sapu Lidi Resort terletak di Kompleks Graha Puspa, Jalan Sersan Bajuri, Cihideung, Parongpong, Bandung Barat.

Tempat tersebut dikelilingi lereng hijau dan teduh. Di sana juga ada danau yang indah.

Sapulidi adalah tempat pas untuk melepas lelah menikmati suasana damai dan tenang jauh dari keramaian kota. Tarif kamar di sana dipatok mulai dari Rp450 ribu per malam.

2. Villa Air

Villa Air Lembang (Foto: acktionoutbound.com)

Villa Air Lembang terletak di Jalan Kolonel Masturi Kilometer 9, Bandung, Jawa Barat. Tempat wisata ini terletak di lembah antara Gunung Burangrang dan Gunung Tangkuban Parahu.

Villa Air merupakan tempat sangat ideal untuk beristirahat sejenak dari kesibukan Jakarta. Dari tempat ini Anda dapat melihat panorama Gunung Tangkuban Parahu yang begitu anggun dan spektakuler. Tarif kamar di sana dipatok mulai dari Rp1,5 juta per malam.

3. Dulang Resort & Resto

Dulang Resort (Foto: Youtube)

Dulang Resort & Resto terletak di Jalan Pabrik Gitar, Desa Pagerwangi, Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat

Di sana bisa melepas penat dan menghabiskan waktu di kolam renang, kemudian ditemani segelas cocktail sambil memandang indah hamparan sawah serta gemerlap lampu kota di kejauhan.

Ketika berada di sana, pada pagi hari langsung akan disambut dengan embun dan kabut. Sebab lokasinya berada di dataran tinggi. Tarif kamar di sana dipatok mulai dari Rp750 ribu per malam.

4. Sawung Gawir Restaurant and Bungalow

Sawung Gawir (Foto: Indonesianroom.com)

Sawung Gawir Restaurant and Bungalow terletak di Jalan Raya Ciwidey, Rancabali Kilometer 5, Alam Endah, Ciwidey, Bandung.

Bungalo di sana didesain berbentuk rumah joglo asli, lengkap dengan dinding terbuat dari anyaman bambu. 

Di sana juga bisa memetik stroberi sendiri. Tarif kamar atau bungalo di sana dipatok mulai dari Rp600 ribu per malam.

5. Imah Seniman Resort

Imah Seniman Resort (Foto: Wordpress)

Imah Seniman Resort terletak di Jalan Kolonel Masturi No 8 Cikahuripan, Lembang, Bandung Barat.

Suites dan vila yang ada di resort ini didesain menyerupai rumah joglo. Interior dan dekorasi di dalam pun demikian. Tarif untuk menginap di sana dipatok mulai dari Rp500 ribu per malam. (poy)

(Berbagai Sumber)

 

(rn/rn)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section