1. HOME
  2. FRESH
TRAVEL

5 Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi pada 2016

Rencanakan perjalanan yang tidak biasa-biasa saja di tahun 2016.

By Dian Ardiahanni 16 November 2015 10:22
Sabah, Malaysia salah satu tempat yang wajib Anda kunjungi (blog.malaysia-asia.my)

Money.id - Bertualang ke berbagai negara selalu akan jadi pengalaman yang mengasyikan. Tetapi, manakah negara yang akan anda kunjungi di tahun 2016 mendatang?

Berikut seperti dilansir dari laman CNN, Senin 16 November 2015, lima negara ini direkomendasikan sebagai destinasi perjalanan Anda tahun depan.

1. Kenya

Spesialis perjalanan mewah, Abercrombie & Kent akan membawa pengunjungnya menjelajahi Kenya yang pernah menjadi lokasi syuting film "Out of Africa". Misalnya ke tempat piknik ikonik Meryl Streep dan Robert Redford di cagar alam Masai Mara.

Selain Masai Mara, Abercrombie & Kent akan membawa turis dari Nairobi ke Tsavo dan Lewa Downs selama 10 malam. Harga yang ditawarkan per orangnya mulai dari 6.640 poundsterling atau sekitar Rp137 juta.

2. Peru

Peru telah lama menjadi destinasi favorit, berkat adanya keajaiban Inka. Kuliner yang luar biasa menjadi alasan para turis, pasti akan menyukai bertualang ke Peru.

Perusahaan perjalanan Insight Vacation menawarkan liburan di Peru seharga US$6.016 atau setara Rp81 juta per orang. Selama 12 hari, pengunjung dibawa ke Lima, Danau Titicaca, Cusco, dan Machu Picchu.

3. Sabah di Malaysia

Salah satu daya tarik Sabah adalah hutan perawan yang masih terdapat orang utan, macan tutul, babi, badak, dan gajah kerdil. Dengan menggunakan jasa perjalanan Ker & Downey, pengunjung akan dibawa ke beberapa wilayah terpencil di Sabah menggunakan helikopter.

Misalnya ke Danum Valley, Sungai Kinabatangan, dan mengunjungi ke suku-suku Dayak yang tidak komersial. Tahun depan, tur helikopter itu ditawarkan dengan harga mulai dari US$3.080 atau sekitar Rp41 juta per orang.

4. Republik Georgia

Daya tarik Republik Georgia terletak pada budayanya. Selain itu, produk wine yang beragam dan kuliner khasnya pun mampu menarik perhatian turis mancanegara.

Di tahun 2016, Ker & Downey menawarkan paket bernama Georgia Panama Tour selama delapan hari. Para pelancong akan diajak menikmati pemandangan Tbilisi, mencicipi anggur di Kakheti dan hiking di Kaukus. Untuk merasakannya tiap orang harus merogoh kocek sebesar US$9.335 atau sekitar Rp127 juta.

5. Kuba

Jasa perjalanan mewah Western & Oriental melaporkan bahwa, pemesanan paket tur keliling Kuba melonjak hingga 250 persen dari tahun ke tahunnya. Di tahun 2016, Western & Oriental akan membuka paket wisata ke Havana, Trinidan, Zapata Swamp, dan pantai Cayo Santa Maria. Paket perjalanan selama 11 hari itu ditawarkan seharga 1.775 poundsterling, atau sekitar Rp36 juta per orang.

(da/da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section