1. HOME
  2. LET'S COOK!
FOOD

Coba Yuk, Bikin Tahu Goreng Krispi Isi Keju

Kreasi baru sajian tahu goreng krispi isi keju yang tentunya nikmat dan renyah.

By Azalia Amadea 15 Maret 2016 10:45
Ilustrasi sajian tahu goreng krispi isi keju (Foto: cookdiary.com)

Money.id - Tahu adalah olahan makanan yang berasal dari sari kacang kedelai. Si putih ini berasal dari Tiongkok, nama 'tahu' sendiri merupakan serapan dari bahasa Hokkian (tauhu) yang berarti kedelai terfermentasi.

Tahu juga menjadi salah satu bahan dasar yang sangat mudah untuk dikreasikan menjadi berbagai macam sajian. Contohnya seperti tahu goreng. Umumnya tahu goreng berisi sayur-sayuran yang ditumis dan dibumbui sebelumnya.

Namun masih terdapat sajian kreasi tahu goreng lainnya, salah satunya tahu goreng krispi isi keju. Dilansir dalam laman vemale.com Selasa 15 Maret 2016 berikut resep kreasi tahu goreng kripsi isi keju yang renyah dan nikmat.

Foto: vemale.com

Bahan-bahan:

- 400 gram tahu putih, hancurkan
- 100 gram keju cheddar, parut
- 1 butir telur, ambil bagian putihnya
- tepung roti, secukupnya
- garam, lada dan bumbu penyedap, secukupnya
- minyak untuk menggoreng

Cara membuatnya:

1. Bagi dua tahu yang telah dihancurkan, satu bagian 3/4 adonan (adonan I) dan bagian lainnya 1/4 adonan.
2. Campurkan 1/4 adonan tahu dengan keju hingga rata (adonan II).
3. Ambil adonan I, pipihkan. Bungkus adonan II dengan adonan I. 4. Celupkan dalam putih telur dan gulingkan pada tepung roti. Diamkan setidaknya 5-10 menit.
5. Panaskan minyak goreng kemudian goreng di atas api kecil hingga kuning kecokelatan. Sajikan selagi hangat. Selamat mencoba! (poy)

(aa/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Let's Cook! Section