1. HOME
    2. INSPIRATORY
BISNIS

Bisnis Merchandise Tanpa Modal, Penghasilan Jutaan Rupiah Per Bulan

Saat ini bisnis yang sudah berdiri sejak 2009 itu sudah bekerjasama dengan beberapa artis yakni, Raisa, Tulus, Bara Suara, Kahitna.

By Rizki Astuti 17 Februari 2016 13:29
Agung dan Cietta, pemilik Where The Fans (Instagram)

Money.id - Banyak yang perlu dipersiapkan saat mulai berbisnis, salah satu yang paling krusial adalah modal awal. Namun tanpa mengeluarkan uang sepeserpun, Agung Budiono mampu mendapat penghasilan Rp10 juta per bulan dari label Where the Fans (WTF)

Bersama rekannya, Cietta Hendrodjanoe, Agung menjual official music merchandise. Lalu gimana sih ceritanya kok bisa?

"Jadi (modal) awal kita (didapat dari) Pre Order (PO) dari situ uangnya diputar sampai produksi," ujar Agung selaku pemilik label 'Where The Fans' kepada Money.id, Rabu 17 Februari 2016.

Artis atau musisi pertama yang diajak kerjasama adalah penyanyi cantik Raisa. Berbekal konsep desain yang dimiliki Agung, dia mulai menawarkan idenya pada sang artis.

Ketika kesepatakan sudah terjalin antara kedua belah pihak, Agung langsung memproduksi barang seperti kaus dan bantal yang menjadi merchandise terbatas.

Setelah barang sudah jadi, Agung kemudian mencari cara bagaimana mempromosikan mulai dari kampanye dengan hastag di media sosial, hingga bagaimana cara penjualannya.

"Biar mereka (artis dan fans) tahu prosesnya kayak apa, karena ini kerja bareng. Mereka akan lebih sayang sama barangnya dan promosiin juga lebih senang."

Setelah berhasil, Agung dan Raisa kembali melakukan kerjasama. "Kemarin sukses buat konsep album Raisa yang box set dengan karakternya. Kita isi dengan postcard juga. Terus kita buat merchandise lain."

Next: Ternyata artis juga mendapat bagian dari hasil penjualan

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Inspiratory Section