1. HOME
  2. FRESH
FRESH

Seram, di Area Bawah Mata Wanita Ini Tumbuh Gigi

Ternyata gigi itu yang menyebabkan rasa sakit yang selama ini dirasakan wanita berusia 28 tahun tersebut.

By Azalia Amadea 17 Juli 2016 18:36
Hasil Rontgen Cao (dailymail.co.uk)

Money.id - Seorang wanita di China mengeluhkan rasa sakit pada bagian bawah matanya. Wanita tersebut bernama Cao Fang, ia telah merasakan sakit tersebut selama kurang lebih sebulan lamanya dan kemudian memutuskan untuk memeriksakannya ke dokter.

Wanita yang bekerja di Guangzhou tersebut mendapatkan laporan dari dokternya bahwa terdapat sebuah gigi yang tumbuh di bawah matanya. Ternyata gigi itu yang menyebabkan rasa sakit yang selama ini dirasakan wanita berusia 28 tahun tersebut. 

Gigi yang Tumbuh di Wajah Cao
© 2016 money.id/dailymail.co.uk

Melansir laman dailymail.co.uk Minggu 17 juli 2016, gigi yang tumbuh tersebut berukuran satu inchi. Dokter yang menangani Cao, menyarankannnya untuk melakukan operasi sesegera mungkin agar gigi tidak tumbuh permanen.

Cao akhirnya menjalani operasi di kota Chongqing dengan ditangani dokter baru bernama Lin. Lin mengatakan bahwa arah pertumbuhan gigi bisa disebabkan oleh gigi bayi Cao yang tidak tumbuh tepat dan menyebabkan gigi tumbuh ke atas.

Untung saja Cao segera melakukan operasi, jika tidak menurut Lin, gigi tersebut dapat tumbuh dan mengganggu pandangan. Kini, Cao dapat melakukan aktivitasnya lagi secara normal dan memakan makanan favoritnya asal Guangdong. (poy)

Baca Juga

(aa/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section