1. HOME
  2. STYLE & LOOK
TIPS KECANTIKAN

Susah Pakai Eyeliner Cair? Yuk, Simak Tutorialnya

Eyeliner diperlukan untuk mempercantik tampilan mata sehingga sorot mata lebih tajam.

By Dian Rosalina 16 Maret 2016 11:38
Wardah Staylast Waterproof Liquid Eyeliner (Wardahshop.com)

Money.id - Dalam merias wajah, produk kecantikan yang wajib dimiliki adalah alis dan eyeliner. Eyeliner adalah salah satu produk kecantikan yang biasa digunakan di bagian atas mata.

Tujuannya untuk mempercantik tampilan mata sehingga sorot mata pun menjadi lebih tajam. Banyak kesulitan yang dialami wanita yang menggunakan eyeliner di mata.

Terkadang keluhannya pun bermacam-macam. Seperti panjang di satu sisi, terlalu tebal atau terlalu tipis, bahkan sering berantakan. Maka dari itu sebagian besar wanita membutuhkan waktu yang lama untuk membuat sebuah garis mata.

Ada banyak jenis eyeliner yang beredar di pasaran. Dengan bentuk seperti pensil, bentuk padat, cair, dan yang terbaru dalam bentuk cake. Tingkat kesulitan pemakaian eyeliner tersebut berbeda-beda.

Misalnya eyeliner cair, untuk memakainya membutuhkan keseimbangan agar dapat melakukannya sekali oles untuk memperoleh garis mata yang tepat dan ketebalan yang merata.

Bila Anda belum mahir menggunakan eyeliner mata, cobalah untuk melihat tutorial cara memakai eyeliner cair Wardah Cosmetics.

Klik Tutorial: Eyeliner Liquid Wardah untuk melihat caranya.

 

(Wardah Staylast Waterproof Liquid Eyeliner - Rp37,000)

(dr/dr)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Style & Look Section