1. HOME
  2. V-MONEY
UNIK

Unik, Kontainer Disulap Jadi Jembatan

Konsep ECOntainer Bridge ini diciptakan oleh seorang arsitek asal Israel, Yoav Messer.

By Febriyani 17 Februari 2016 16:15
Jembatan dari kontainer (youtube.com/geobeats)

Money.id - Kontainer pada umumnya digunakan untuk mengangkut berbagai jenis barang. Namun tidak dengan kontainer yang satu ini. Sebuah perusahaan arsitektur terkenal yang berbasis di Israel, menggunakan kontainer untuk membangun sebuah jembatan unik. Konsep ECOntainer Bridge ini diciptakan oleh seorang arsitek asal Israel, Yoav Messer.

Kontainer 100 persen didapatkan dari daur ulang, untuk meminimalisir pekerjaan pembangunan jembatan. Tiang penopang baja digunakan untuk menghubungkan antar kontainer.

Jembatan unik ini nantinya akan memiliki ruang observasi yang memungkinkan pengunjung untuk melihat pemandangan sekitar. Rencananya, jembatan tidak hanya bisa digunakan untuk pejalan kaki, namun juga bisa dilewati beberapa kendaraan ringan.

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From V-Money Section