1. HOME
  2. NEWS
VIDEO

VIDEO: Tembok Besar China Mengalami Kerusakan

Setiap tahunnya tembok besar China mengalami kehancuran perlahan-lahan.

By Febriyani 13 Januari 2016 11:30
Tembok besar China (youtube.com/GeoBeats News)

Money.id - Menurut laporan Beijing Times, sebuah survei mengatakan bahwa tembok besar China saat ini panjangnya sepertiga lebih kecil dibandingkan aslinya. Pembangunan tembok besar China dimulai sejak abad ke-3 SM dan diperluas pada Dinasti Ming antara tahun 1368 and 1644. Sayangnya, setiap tahunnya tembok besar China mengalami kehancuran perlahan-lahan.

Tembok besar China membentang dari 9.650 kilometer hingga lebih dari 20 ribu kilometer. Namun, lebih dari 1.000 kilometer dinding tembok besar China mengalami kerusakan. Hal ini disebabkan oleh faktor alam dan pencurian.

Selama beratus-ratus tahun lamanya, angin dan hujan memicu kehancuran dinding tembok besar China. Selain itu, tanaman yang tumbuh di dinding tembok juga mempercepat kerusakan.

Pencurian batu bata menjadi hal yang umum terjadi di beberapa daerah di China. Batu bata digunakan pencuri untuk membangun rumah, dan beberapa ada yang dijual lagi. Pencurian ini kerap kali terjadi, meskipun sudah ada larangan untuk tidak merusak dinding tembok.

 

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section