1. HOME
  2. NEWS
NEWS

Masuk Singapura, Harga Milo Membengkak 2 Kali Lipat

Jika mau mendapat harga yang lebih murah, Anda bisa menyeberang ke...

By Rohimat Nurbaya 12 Januari 2016 13:14
Satu Kaleng Milo (hungrygowhere.com)

Money.id - Singapura terkenal sebagai negara dengan biaya hidup mahal. Harga barang di sana lebih mahal dibanding dengan negara-negara lain, terutama kawasan Asia Tenggara.

Beberapa jenis makanan atau minuman ringan harganya bisa sampai dua kali lipat dari harga di negara lainnya.

Dikutip dari hungrygowhere.com, berikut adalah 10 makanan dan minuman ringan yang harganya lebih mahal ketika dijual di Singapura.

1. Milo dalam kaleng 1,2 kilogram (kg)

(hungrygowhere.com)

Minuman coklat yang dibuat di Australia ini harganya bisa mencapai 23,70 dolar Singapura atau setara Rp228.500 di Fairprice (salah satu kota di Singapura).

Padahal di negara asalnya, minuman itu dijual hanya separuhnya yakni sekitar 13,67 dolar Singapura atau setara Rp131.797.

2. Wine

(hungrygowhere.com)

Harga wine dalam botol berfluktuasi, bahkan sebelum pajak alkohol mulai berlaku. Namun apabila dibandingkan, harga segelas wine di Singapura sekitar 12 dolar Singapura atau setara Rp115.696.

Sementara di Zurich, Swiss satu gelas wine hanya dibanderol sekitar 9,34 dolar Singapura atau setara Rp90.050.

3. Telur

(hungrygowhere.com)

 

Harga telur di Singapura bisa mencapai 3,95 dolar Singapura Rp38.083 per sepuluh butir. Sementara itu di Malaysia harganya jauh lebih murah sekitar 2,09 dolar Singapura atau setara Rp20.150 per sepuluh butir.

4. Roti Gardenia

(hungrygowhere.com)

Roti ini sangat terkenal di Singapura. Namun untuk menikmatinya Anda harus merogoh 2 dolar Singapura atau setara Rp19.282.

Sedangkan apabila Anda menyeberang ke Malaysia, Roti Gardenia hanya 0,77 dolar Singapura atau setara Rp7.423.

5. Laduree Macarons

(hungrygowhere.com)

 

Satu biji macarons di Paris, Perancis harganya sekitar 2,97 dolar Singapura atau setara Rp28.634.

Namun ketika dijual di Singapura harganya melambung menjadi 3,50 dolar Singapura atau setara Rp33.744.

Bersambung..

(rn/rn)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section