1. HOME
  2. NEWS
NEWS

Teror Tahun Baru, 2 Stasiun Kereta di Jerman Sempat Ditutup

Polisi Munich menduga sebuah kelompok garis keras berada di belakang rencana tersebut.

By Rohimat Nurbaya 1 Januari 2016 10:00
Stasiun kereta di Jerman ditutup (Daily Mail)

Money.id - Dua stasiun kereta api di Jerman ditutup menyusul adanya ancaman saat perayaan Tahun Baru. Polisi di Munich meminta warga menghindari stasiun kereta, setelah mendapatkan informasi serius yang menyebutkan akan terjadi serangan.

Beberapa jam sebelum warga Jerman merayakan Tahun Baru, polisi menggunakan Facebook mengumumkan ancaman tersebut.

"Ada indikasi bahwa ada serangan teror yang direncanakan. Hindari keramaian dan stasiun kereta," bunyi peringatan polisi pada laman Facebook, seperti dikutip Sky News, Jumat 1 Januari 2015.

Menurut Kantor Berita DPA, warga di dua stasiun kereta sudah dievakuasi. Sementara operasi kereta pun dihentikan.

Ini adalah kedua kalinya stasiun kereta Munich ditutup karena ancaman teror dalam satu bulan terakhir. Namun perayaan Tahun Baru di Jerman seperti Berlin, terus berjalan sesuai rencana.

Dikutip dari CNN, juru bicara Polisi Munich, Jerman menyampaikan Polisi menerima informasi konkrit yang kuat indikasi bahwa ada kemungkinan rencana serangan teror di Munich.

Polisi Munich mengatakan petugas telah menelaah informasi tersebut sebagai hal serius dan tidak main-main terhadap perayaan Tahun Baru.

Otoritas Kepolisian setempat telah mengerahkan pasukan tambahan untuk mencari tersangka pelakunya.

Media Jerman melaporkan pada Jumat pagi waktu setempat bahwa Polisi Munich menduga sebuah kelompok garis keras berada di belakang rencana tersebut. (poy)

(rn/rn)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section