1. HOME
    2. DIGITAL
BISNIS ONLINE

'Perang' Indomaret Vs Alfamart Kini Bergeser di Ranah Digital

By Adhi 12 Februari 2016 16:54
Keamanan cyber

Keamanan cyber

Dari segi keamanan, tampaknya Klikindomaret.com dan Alfaonline.com belum secara serius mempersiapkan diri. Buktinya, kedua situs tersebut belum mengadopsi protokol kemamanan HTTPS.

Hal ini membahayakan konsumen ketika mereka menjalankan proses login dengan mendaftarkan email dan data pribadi lainnya. Tanpa protokol HTTPS, data-data pada sebuah situs akan sangat mudah dicuri oleh pihak-pihak tak bertanggung jawab.

(Klikindomaret.com belum menerapkan protokol HTTPS)

(Alfaonline.com belum menerapkan protokol HTTPS)

Fungsi protokol HTTPS sendiri adalah untuk mengenkripsi lalu lintas data yang dikirimkan dan diterima dari dan menuju ke web server. Membiarkan layanan e-commerce melalui protokol standar (http) adalah sebuah pilihan yang buruk. Sebab, di dalam sistem e-commerce terdapat beberapa data krusial pengguna, seperti alamat, nomor telepon pribadi hingga nomor rekening.

Penyedia layanan e-commerce lain--yang sudah lebih matang--seperti OLX.co.id, BukaLapak.com, atau Tokopedia.com, kesemuanya sudah diwajibkan menerapkan protokol keamanan HTTPS.

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section