1. HOME
  2. DIGITAL
DIGITAL

Kembali Digelar, Ideafest 2016 Akan Dihadiri Presiden Joko Widodo

Nantinya Presiden Jokowi akan diduetkan dengan salah satu YouTuber Indonesia.

By Nur Chandra Laksana 14 September 2016 16:09
Penyelenggara Ideafest 2016 (money.id/ncl)

Money.id - Acara Ideafest kembali hadir menyapa kaula muda kreatif Indonesia. Festival kreatif tahunan ini memang sudah terkenal menjadi pemberi inspirasi pada anak muda Indonesia untuk terjun dan merevolusi Indonesia lewat kreatifitas.

Pada tahun ini, acara Ideafest 2016 akan diselenggarakan pada 23 dan 24 September mendatang di JCC, Jakarta. Untuk tema sendiri, tahun ini mereka mengangkat 'Shift (Think)'.

Menurut Ketua Penyelenggara Ideafest 2016, Ben Soebiakto tema ini cocok dengan apa sedang terjadi di Indonesia.

"Perubahan menuju era digital di Indonesia sedang terjadi. Oleh karena itu, tema ini sangat cocok untuk Ideafest 2016," ujar Ben dalam Media Briefing Ideafest 2016 pada Rabu, 14 September 2016 di Jakarta.

Pada tahun ini sendiri, akan hadir pembicara-pembicara yang berkompeten di bidangnya. Di tambah lagi, Presiden Joko Widodo akan hadir dalam acara tersebut sebagai pembicara, yang kabarnya akan diduetkan dengan salah satu YouTuber Indoneisa.

"Hingga saat ini, presiden Jokowi sudah mengkonfirmasi untuk datang, jika tidak ada acara penting lainnya," tutur Direktur Festival Ideafest 2016, Chaerany Putri.

Selain itu, akan hadir juga beberapa tokoh lain seperti CEO Tokopedia, William Tanuwijaya.

"Pada kesempatan ini saya akan membawakan pembahasan bagaimana cara beradaptasi di zaman dimana perubahan terjadi sangat cepat," ujar William.

 

Baca Juga :

(ncl/ncl)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section