1. HOME
  2. DIGITAL
INTERNET

Batal Blokir Tumblr, Ini Penjelasan Kominfo

Menanggapi keluhan netizen, akhirnya pemerintah akan mengkaji ulang keputusan memblokir Tumblr.

By Adhi 18 Februari 2016 19:19
Ilustrasi Tumblr (PCworld.com)

Money.id - Kabar Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) yang akan memblokir jejaring sosial berbasis blog, Tumblr, menuai protes netizen.

Bahkan, tak sedikit netizen yeng mendukung petisi online memprotes keputusan Menkominfo Rudiantara di situs change.org. Salah satunya adalah petisi yang dibuat oleh Edward Tirta. Dalam petisi tersebut, Edward menyesalkan keputusan Menkominfo yang akan memblokir Tumblr akibat adanya beberapa blog porno di dalamnya.

Edward menekankan bila Tumblr juga dipenuhi oleh anak muda Indonesia yang menyalurkan hal-hal positif seperti menulis sampai berbagi info soal lingkungan sekitar. Keberadaan blog porno sendiri diklaim hanya ada sedikit dan tidak mencerminkan Tumblr secara keseluruhan.

Menanggapi gelombang protes netizen, Kominfo pun akhirnya menjelaskan terkait simpang siur pemblokiran Tumblr. Kepala Pusat Informasi dan Humas Kominfo, Ismail Cawidu, mengatakan lima poin yang dilakukan pihaknya untuk meredam aksi netizen keluhkan pemerintah blokir Tumblr.

"Pada kesempatan ini kami sampaikan kembali poin-poin yang penting ditegaskan ulang, terutama yang menyangkut Tumblr," ujarnya kepada awak media seperti dikutip dari laman Merdeka.com, Kamis 18 Februari 2016.

Lima poin tersebut adalah sebagai berikut:

1.Panel Pornografi, Kekerasan pada Anak, dan Keamanan Internet yang bersidang menemukan unsur pornografi pada beberapa dari 477 situs yang terlapor, termasuk Tumblr.

2.Memang konten pornografi tidak terdapat pada seluruh akun Tumblr, namun sampai saat ini tidak memungkinkan bagi operator dan ISP untuk melakukan pemblokiran per akun. Sehingga kami meminta kepada Thumblr untuk melakukan penyesuaian konten yang ada sesuai dengan nilai-nilai masyarakat dan ketentuan yang berlaku.

3.Kepada Tumblr telah kami kirimkan surat untuk melakukan self-censorship terhadap konten pornografi kepada akun-akun yang memanfaatkan layanan tersebut.

4. Panel masih akan mengadakan rapat lanjutan guna mengevaluasi sejauh mana hasil kesepakatan tersebut dapat dijalankan.

5. Hasilnya akan diserahkan kepada Kemkominfo sebagai pertimbangan untuk pengambilan keputusan.

Pihak Kominfo sendiri berencana memblokir Tumblr setelah mendapat masukan dari masyarakat yang tergabung dalam tim Panel Pornografi. Dinyatakan bahwa di situs yang merupakan milik Yahoo tersebut terdapat banyak konten bermuatan pornografi.

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section