1. HOME
    2. DIGITAL
DIGITAL

4 Media Sosial Lokal Pengganti Facebook dan Twitter

By Nur Chandra Laksana 3 Maret 2016 17:30
Keepo

Diperkenalkan pada publik pada 2012, Keepo.me memang sebuah media sosial yang terbilang unik. Dengan mengadopsi fitur microblogging, Keepo ingin pengguna fokus pada ketertarikan mereka.

Di sini, pengguna tidak hanya bisa sebagai pengguna saja, namun juga bisa sebagai konten kreator. Memang, sistem yang dianut oleh Keepo adalah menggiring penggunanya untuk membuat media kecil untuk berkomunikasi dengan orang lain, yang memiliki ketertarikan yang sama.

Selain itu, Keepo memiliki segudang kanal untuk mengoneksikan jutaan penggunanya. Lalu, Keepo juga memiliki beberapa fitur tambahan, seperti INTEREST, ISSUE, INTERACTION, INSERT, dan CHALLENGE.

Untuk fitur ISSUE, pengguna akan menerima informasi dan isu yang diposting dalam setiap channel yang kita ikuti. Semua arus informasi akan masuk ke dalam inbox kita.

Selanjutnya adalah fitur INTERACTION. Fitur ini bisa dibilang mirip dengan fitur feedback di media sosial lain. Ada beberapa macam feedback yang bisa kita gunakan seperti komentar, yes or no, dan polling.

Kemudian ada juga fitur INSERT. Fitur ini memungkinkan para penggunanya untuk menandai posting-an atau sebuah info yang ada di dalam Keepo. Dengan menekan tombol ‘clip this’, maka informasi yang anda inginkan akan tersimpan untuk kemudian hari para pengguna ingin membacanya kembali.

Fitur yang terakhir adalah CHALLENGE. Di dalam profil Keepo para pengguna, Keepo memiliki sebuah badge yang bisa dikoleksi oleh para penggunanya. Dengan  mengumpulkan bagde yang telah disediakan oleh Keepo, para pengguna bisa mendapatkan reward.

Jika penasaran, Anda bisa mengunjungi laman Keepo di sini.

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section