1. HOME
    2. FRESH
FRESH

Jahe, Tanaman Tradisional 'Pedas' Dapat Mencegah Kanker Usus

By Abdul Kharis 19 Maret 2016 15:52
Manfaat lainnya

Masih banyak manfaat dari jahe yang lain seperti, Mengatasi gangguan pencernaan, mabuk perjalanan, jerawat, radang sendi, serta masalah perut kembung akibat usus terkena iritasi.

Selain itu, jahe dapat mengobati sakit kepala, masuk angin, alergi, sakit gigi, migrain (sakit kepala sebelah), dan luka yang terkena bisa ular.

Dapat juga menghilangkan mual, batuk berdahak ataupun kering, gatal pada tenggorokan, serta dapat membasmi bakteri atau zat berbahaya yang menginap dalam tubuh, khususnya bagian perut, usus dan lambung.

Jahe juga memiliki manfaat sebagai pengontrol gula darah yang baik untuk penderita diabetes, melancarkan sistem peredaran darah, menangkal radikal bebas, dan meringankan rasa nyeri ketika datang bulan.

Dapat juga untuk meredakan rasa nyeri pada otot akibat mengangkat beban berlebihan dan mencegah peradangan sehingga bermanfaat bagi penderita arthritis dan osteorarthritis.

Nah, kemampuan jahe untuk melakukan berbagai tindakan medis secara alami tadi tentu tidak lepas dari peran zat kimia yang terkandung di dalamnya.

(ak/ak)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section