1. HOME
  2. NEWS
VIDEO

VIDEO: 10 Negara Terkecil di Dunia

Vatican City yang dikenal sebagai 'The Holy See', negara ini hanya memiliki luas 100 hektare.

By Febriyani 3 Desember 2015 19:15
Vatican City (youtube.com/facts@WEB)

Money.id - Tinggal di negara kecil dengan jumlah penduduk yang sedikit, pasti jauh dari hiruk pikuk kehidupan perkotaan dan polusi udara. Kehidupan seperti ini yang terkadang dirindukan oleh masyarakat perkotaan. Ya, hidup di daerah pegunungan atau di dekat pantai.

Tahukah Anda, di dunia ini ada negara yang hanya memiliki luas 100 hektare? Adalah Vatican City yang dikenal sebagai 'The Holy See', merupakan negara terkecil di dunia. Vatican City yang dikelilingi oleh kota Roma, hanya memiliki 842 penduduk. Selain Vatican City, negara terkecil lainnya adalah Malta, merupakan negara kepulauan yang terletak di Laut Mediterania, dengan luas 316 kilometer persegi.

Maldives, negara kepulauan yang terletak di Samudra Hindia, memiliki luas 298 kilometer persegi. Maldives memiliki 1.090 pulau. Namun hanya ada 200 pulau yang berpenghuni. Negara ini terkenal memiliki banyak pantai yang indah dan pemandangan bawah laut yang menarik.

Liechtenstein, negara kecil yang terletak di antara Austria dan Swiss. Negara yang hanya seluas 160 kilometer persegi ini berada di Pegunungan Alpen. Meskipun kecil, Liechtenstein adalah negara terkaya di dunia.

 

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section