1. HOME
  2. V-MONEY
VIDEO

Tips Memperbaiki Sandal Jepit Putus

Pertama, Anda bisa mengaitkan tali sandal jepit dengan...

By Febriyani 20 Oktober 2016 17:30
Tips memperbaiki sandal jepit putus (facebook.com/Nifty)

Money.id - Jalan-jalan santai memang paling pas saat menggunakan sandal jepit. Terasa nyaman di kaki. Namun apa jadinya jika sedang asyik jalan-jalan, tiba-tiba sandal jepit kesayangan Anda putus di tengah jalan.

Kalau Anda berada pada situasi seperti ini, jangan panik. Di video berikut ini ada beberapa tips mudah memperbaiki sandal jepit yang putus.

Pertama, Anda bisa mengaitkan tali sandal jepit dengan menggunakan bread clip atau penjepit bungkus roti. Caranya dengan memasukkan tali sandal ke dalam lubang, lalu kaitkan dengan bread clip. Dijamin sandal Anda tidak akan putus lagi.

Selain itu, Anda juga bisa mengaitkan tali sandal dengan flat washer, yakni lempengan besi yang berbentuk bundar dan di tengahnya terdapat lubang. Caranya dengan memasukkan tali sandal ke dalam lubang, lalu kaitkan dengan flat washer.

Tidak punya bread clip ataupun flat washer? Jangan khawatir, masih ada cara ketiga untuk memperbaiki sandal jepit yang putus, yakni dengan menggunakan ikat rambut. Mau tahu caranya?

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From V-Money Section