1. HOME
    2. FRESH
FRESH

5 Tanda Hubungan Asmara yang Retak Masih Dapat Diperbaiki

By Rizki Astuti 22 Mei 2016 14:06
Masih Saling Cinta

3. Anda Masih Mencintainya
Jika Anda dan pasangan masih saling mencintai, dan mampu menunjukkan hal itu, maka hubungan tersebut memiliki kesempatan yang lebih baik untuk bertahan dari cobaan yang paling sulit. Ini akan mempermudah Anda menyelesaikan konflik.

"Karena Anda mengatakan 'aku mencintaimu' dengan cara yang benar-benar dipahami pasangan Anda," kata Burns.

Meskipun hanya sekadar ucapan, hadiah, waktu bersama, tindakan atau sentuhan fisik, dan usahakan untuk saling mengerti bahasa cinta, terutama ketika jalan di depan semakin sulit.

4. Banyak yang Mendukung
Di era media sosial seperti sekarang ini, amat mudah untuk membandingkan hubungan Anda dengan orang lain, dan mencari pasangan yang lebih ideal. Ketika ada kekurangan atau pengkhianatan, Anda mungkin melupakannya dan mencari seseorang yang lebih baik.

"Apalagi sekarang ini, terutama bagi wanita mandiri dan kuat, akan memalukan jika tetap bertahan dengan pria yang berselingkuh," kata Burns.

Jika Anda ingin mencoba memperbaiki semua masalah dengan pasangan, akan sangat membantu jika dikelilingi teman dan keluarga yang mau mendengarkan perasaan Anda, daripada mereka yang mengeluarkan komentar negatif atau mendorong Anda untuk meninggalkan pasangan Anda.

5. Masih Ingin Memperbaiki Hubungan
Hubungan yang retak tidak akan baik dengan sendirinya. "Jika Anda sudah melakukan berbagai cara untuk memperbaiki hubungan, namun pasangan Anda menolak untuk melakukan hal yang sama, mungkin akan jauh lebih baik kalau Anda mencari hubungan yang baru," kata Burns.

Meski semua masalah bisa di selesaikan dengan faktor di atas, penting untuk mengetahui bahwa ada satu masalah yang susah untuk dimaafkan seperti segala jenis penyiksaan, baik fisik maupun mental, tidak boleh ditoleransi.

Ya, orang bisa berubah dengan kelakuan tersebut, namun tidak berarti sama sekali jika hanya menunggu dan berharap itu terjadi. (els)

(ra/ra)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section