1. HOME
  2. SHOW-BIZ
FILM

Perankan Sosok Ibunda Jusuf Kalla, Cut Mini Terbebani

"..lelah sekali apalagi beneran menjadi Athirah ya.."

By Rizki Astuti 24 Agustus 2016 17:05
Cut Mini (Kapanlagi/Agus Apriyanto)

Money.id - Artis Cut Mini Theo biasa dikenal Cut Mini kembali memerankan tokoh penting dalam sebuah film. Namun kali ini dia mendapat kesulitan saat bermain film berjudul 'Athirah'.

Hal ini karena Athirah adalah seorang wanita keturunan Bugis yang mempertahankan keutuhan keluarganya karena sang suami, melakukan poligami. Ditambah sosok Athirah sendiri adalah almarhumah ibu kandung Wakil Presiden Indonesia, Jusuf Kalla.

"Berat sekali, memainkan Athirah lelah sekali apalagi benaran menjadi Athirah ya. Seperti yang saya bilang ini dahsyat, kaum wanita itu tidak ada duanya," ujar Cut Mini yang ditemui di kawasan Senopati, Jakarta Selatan.

Meski berat, wanita kelahiran Aceh ini tidak ingin terbebani dengan sosok Athirah. Sehingga Cut Mini rela menghabiskan waktunya untuk belajar bahasa Makassar demi perannya tersebut.

Poster Film Athirah
© 2016 money.id/Youtube.com

"Saya bisa bahasa Makassar tetapi cuma sedikit. Sampai akhirnya saya punya teman orang Makassar (saya) minta ajarin. Jadi akhirnya dia baca skenario saya, udah gitu saya rekam semua dialognya terus didengerin di rumah," ucapnya.

Kendati demikian, Cut Mini dapat menyelesaikan peran tersebut dengan baik. Ditambah kerja sama dengan Miles Films bukanlah pertama kalinya, karena dia sukses memerankan Ibu Muslimah dalam Film 'Laskar Pelangi'.

"Jadi tidak bisa digambarkan kebahagiaan saya ketika dipercaya untuk memerankan Athirah. Bukan hanya kerinduan yang terobati, tetapi saya merasa tersanjung diberi tantangan untuk memerankan Athirah," ujar dia.

Selain Cut Mini, Film Athirah juga menampilkan pemain lain seperti Chirstoffer Nelwan, Tika Bravani, Indah Permatasari, dan Nino Prabowo. Film ini akan tayang pada 29 September 2016. (poy)

 

Baca Juga

(ra/ra)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Show-Biz Section