1. HOME
  2. NEWS
AIRASIA

Ini 5 Penyebab Utama Air Asia QZ8501 Jatuh

Penyebab pertama adalah retakan solder pada electronic module di RTLU.

By Rohimat Nurbaya 1 Desember 2015 19:53
Hasil investigasi KNKT terhadap kecelakaan Air Asia QZ8501/Imam Buhori-Merdeka.com

Money.id - Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) merilis hasil investigasi kecelakaan Air Asia QZ8501 di Perairan Selat Karimata, Kalimantan Tengah.

Investigator KNKT, Nurcahyo Utomo mengatakan setidaknya ada lima yang menjadi penyebab pesawat Air Bus A320 itu kecelakaan.

"Penyebab itu semuanya saling berkaitan dan berkontribusi pada kecelakaan tersebut," kata Nurcahyo Utomo di kantor KNKT, Jalan Medan Merdeka Timur, Selasa 1 Desember 2015.

Penyebab pertama adalah retakan solder pada electronic module di RTLU sehingga menyebabkan hubungan yang berselang dan berakibat pada masalah kelanjutan berulang.

Kedua, Fliht Data Recorder (FDR) mencatat indikasi yang berbeda. Indikasi ini serupa dengan kondisi di mana circuit breaker direset sehingga terjadinya pemutusan arus listrik pada FAC.

Ketiga, sistem perawatan dan analisa di perusahaan yang belum optimal mengakibatkan tidak terselesaikannya masalah yang berulang.

"Kejadian tersebut sudah terjadi empat kali dalam dunia penerbangan," ucap Nurcahyo.

Keempat, terputusnya arus listrik pada FAC menyebabkan autopilot disengage, flight control logic berubah dari Normal Law ke Alternate Law, sehingga rudder bergerak dua derajat ke kiri.

"Kondisi ini menyebabkan pesawat berguling mencapai sudut 54 derajat," ujarnya.

Kemudian kelima adalah pengendalian pesawat selanjutnya secara manual pada alternate law oleh awak pesawat.

Keputusan tersebut telah menempatkan pesawat dalam kondisi 'upset' dan 'stall' secara berkepanjangan sehingga berada di luar batas-batas penerbangan (fliht envelope) yang dapat dikendalikan awak pesawat. (poy)

(da/rn)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section