1. HOME
  2. NEWS
NEWS

Kabin Lion Air Tujuan Makassar Membeku, Penumpang Panik

Pesawat terpaksa mendarat di Surabaya untuk mengganti pesawat.

By Dwifantya Aquina 22 Desember 2015 17:47
Pesawat Lion Air (pegipegi.com)

Money.id - Pesawat Lion Air rute Cengkareng-Makassar terpaksa mendarat darurat di Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya pada Senin malam, 21 Desember 2015. Pesawat mengalami insiden cabin pressure atau kehilangan tekanan dalam kabin yang sempat membuat panik para penumpang.

"Demi keselamatan pilot mendarat di Surabaya dan di sana ganti pesawat. Semua sudah mendarat di Makassar dengan selamat," kata Edward saat dihubungi di Jakarta, Selasa 22 Desember 2015.

Menurut keterangan Edward, setelah diperiksa ruang di dalam pesawat seperti lembab. Penumpang pun kedinginan.

"Penumpangnya kedinginan terus karena saking dinginnya itu, terus lubang-lubang AC seperti icing, seperti AC di rumah. Daripada risiko, pesawat diganti di Surabaya," terangnya.

Cabin Pressure atau Cabin Pressurization System adalah sistem tekanan udara dalam kabin. Sistem ini sangat penting untuk kenyamanan dan keselamatan penumpang dan awak pesawat. Sistem ini untuk mengatasi perbedaan tekanan udara seiring dengan ketinggian atau seiring dengan semakin tinggi pesawat terbang.

(da/da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section