1. HOME
  2. NEWS
BULAN RAMADAN

Cerita Mohammed Harus Puasa 23 Jam Lebih di Finlandia

"Puasa dimulai pada pukul 01.35 di pagi hari dan akan berakhir pada 12.48 di malam hari," kata Mohammed.

By Rohimat Nurbaya 12 Juni 2016 08:24
Mohammed Pria Berkebangsaan Bangladesh yang tinggal di Finlandia (Independen.co.uk)

Money.id - Pada bulan suci Ramadan, umat Islam harus puasa dari terbit fajar hingga senja. Selama puasa, umat muslim tidak boleh makan, minum dan melakukan aktivitas seksual. Tetapi apa yang terjadi apabila berpuasa di negara cenderung tidak pernah ada matahari seperti Lapland, Finlandia dan Swedia.

Seperti dikutip dari independent.co.uk, sebuah keluarga menceritakan bagaimana pengalaman mereka mengalami Ramadan di Finlandia Utara, ketika matahari terbenam hanya 55 menit saja.

"Puasa dimulai pada pukul 01.35 di pagi hari dan akan berakhir pada 12.48 di malam hari. Jadi puasa kami 23 jam 5 menit," kata Mohammed pria asli Bangladesh yang tinggal di Finlandia.

Menurut Mohammed, keluarga dan kerabatnya di Bangladesh tidak percaya dengan apa yang telah diceritakannya bahwa dia beserta istri dan anaknya harus berpuasa 20 jam lebih di Finlandia Utara.

"Jadi ketika mereka mendengar kami lakukan Ramadan di sini selama 23 jam atau 22 setengah jam, mereka hanya mengatakan itu luar biasa. Bagaimana bisa Anda mengelola ini," tutur Mohammed. "Tetapi entah bagaimana [alhamdulillah] kita mengelolanya, dan kita lakukan sangat baik." 

Dia mengatakan umat Islam lainnya di negara-negara terdekat dengan kondisi sinar matahari yang sama telah menemukan cara lain untuk beradaptasi. "Beberapa muslim lainnya yang tinggal di Lapland, kebanyakan dari mereka mengikuti tabel waktu Timur Tengah, karena mereka mengikuti negara Islam terdekat, yakni Turki," kata dia.

Tetapi menurut kepercayaan Mohammed, puasa dilakukan tergantung lokasi seseorang. Ramadan bagi orang-orang yang tinggal di Inggris dapat berlangsung antara 16 dan 19 jam sehari. (poy)

 

(rn/rn)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section