1. HOME
    2. DIGITAL
DIGITAL

Takut Ponsel Android Hilang? Pasang Aplikasi Ini

By Nur Chandra Laksana 2 Mei 2016 16:23
Lost Android

Seperti Android Device Manager, Lost Android juga memungkinkan Anda mengecek di mana lokasi ponsel pintar Anda. Selain gratis, fitur yang diberikan oleh aplikasi ini terhitung sangat lengkap.

Untuk menggunakannya sangatlah mudah, Anda tinggal menuju Play Store dan mengunduh Lost Android di ponsel Anda. Setelah itu, buka aplikasi tersebut dan tekan Give Administrator Rights.

Setelah selesai, Anda bisa masuk ke laman androidlost.com untuk mengetes aplikasi ini. Sebelum mulai menemukan lokasi ponsel, silakan masuk ke dalam akun dengan mengklik login yang berada di sebelah kanan laman tersbut.

Setelah melakukan login, maka pergi ke tab control. Untuk menemukan ponsel Anda, yang harus dilakukan hanyalah mengklik 'Send Location' di bawah tab Location.

Selain itu, ada beberapa fitur yang bisa digunakan, seperti mengontrol alarm, menemukan lokasi, mengatur ponsel agar mengirim lokasi melalui e-mail, dan melakukan pengaturan keamanan lainnya. (poy)

(ncl/ncl)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section