1. HOME
  2. OTOTALK
OTOMOTIF

Lebih Mahal Rp89 Juta, All New Pajero Sport Diprediksi Tetap Laris

Kenaikan harga ini diperkirakan mulai dari Rp17 juta hingga Rp89 juta.

By Nur Chandra Laksana 1 Februari 2016 20:15
All New Pajero Sport (merdeka.com)

Money.id - Setelah menanti dalam waktu yang cukup lama, akhirnya para penggemar mobil Sport Utility Vehicle (SUV) dari Mitsubishi, yakni All New Pajero Sport resmi dijual. Acara peresmian ini dilakukan pada Jumat (29/1/2016) lalu.

Berperan sebagai distributor resmi Mitsubishi, PT Krama Yuhda Tiga Berlian Motors, Meluncurkan SUV generasi tersebut bukan hanya satu varian saja. Namun mereka sudah menyiapkan empat varian yang berbeda.

"Seperti semua ketahui, tahun 2015, di segmen SUV 4x4 kami menjadi market leader, dengan market share 58,5 persen, dan kami harapkan dengan peluncuran ini, bukan hanya 4x4, tetapi 4x2 juga jadi leader," kata Imam Choeru Cahya, Head of MMC Sales Group Krama Yudha Tiga Berlian Motors, seperti yang dikutip dari otosia.com.

Untuk harga sendiri, pihak distributor nampaknya menaikkan harga jual All New Pajero Sport ini dari gerenasi sebelumnya. Harga kenaikan ini sendiri berkisar antara Rp17 juta hingga Rp89 juta.

Harga jual dari tipe Exceed 4X2 AT sendiri ditawarkan dengan harga on-the road Rp446 juta. Dibandingkan tipe pada model terdahulu yang dibanderol, Rp429 juta ada selisih Rp17 juta.

Sedangkan GLX 4X2 MT dilepas dengan harga Rp495 juta atau selisih Rp32 juta dibanding tipe pada model sebelumnya. Dilanjutkan dengan Dakar 4X2 AT Rp496 juta atau lebih mahal Rp29 juta dari sebelumya.

Lalu, harga jual Dakar 4X4 AT sebagai yang termahal yakni Rp623 juta punya selisih harga terbesar pula, Rp89 juta dari harga penjualan sebelumnya yang berkisar di harga Rp534 juta.

Tetapi, dengan kenaikkan harga ini, pihak distributor mengatakan bahwa mereka menargetkan penjualan yang lebih tinggi lagi dari generasi sebelumnya.

"Kami cukup optimistis dengan All New Pajero Sport ini dengan peningkatan di eksterior dan interior karena dari unitnya bisa dilihat kami melakukan perubahan yang signifikan. (Penjualan) lebih tinggi dibanding Pajero Sport sebelumnya. Bisa terjual 1.500 unit per bulan. Tahun lalu, seperti diketahui semua bisnis otomotif turun semua, target 1.200, perolehan 950-1.000 unit per bulan," ujar Imam.

Imam mengatakan bahwa sebelum diluncurkan, ternyata sudah ada lebih dari 1.000 orang telah memesan All New Pajero Sport tersebut.

"Sebelum diluncurkan, SPK sudah 1.027 unit. Jabodetabek paling besar, yaitu 50 persen," ujar Imam.

Jika tertarik mendapatkan mobil ini, Anda bisa menuju diler Mitsubishi terdekat dari tempat tinggal Anda. (poy)

(ncl/ncl)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Ototalk Section