1. HOME
  2. V-MONEY
SENI/ART

Menyulap Kaos Jadi Tas Unik

Meskipun bahannya hanya dari kaos, namun tas sederhana ini cukup kuat untuk menampung barang yang ingin Anda bawa.

By Febriyani 17 Maret 2016 13:55
Membuat tas dari kaos (youtube.com/DaveHax)

Money.id - Mungkin Anda sudah terbiasa menggunakan tas bermerek untuk aktivitas sehari-hari. Namun pernahkah terpikirkan oleh Anda jika harus menggunakan tas dari kaos? Mungkin Anda tidak pernah membayangkannya. Tak hanya sederhana, namun tas dari kaos ini juga mudah untuk dibuat.

Penasaran mau tahu bagaimana cara membuatnya? Pertama-tama, lipat kaos Anda menjadi dua bagian. Lalu gunting bagian lengan dan punggung. Langkah selanjutnya, balikkan kaos dan ambil tali untuk mengikat bagian bawah kaos agar kuat.

Jika sudah diikat dengan tali, balikkan kembali kaosnya. Dan tas pun siap untuk digunakan. Meskipun bahannya hanya dari kaos, namun tas sederhana ini cukup kuat untuk menampung barang yang ingin Anda bawa. Selain itu, Anda juga bisa membuat tas kaos dengan beragam ukuran dan warna sesuai yang Anda inginkan.

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From V-Money Section