1. HOME
  2. V-MONEY
RESTORAN

Unik, Pengunjung Beda Agama Bisa Dapat Diskon di Tempat Makan Ini

Promo diskon beda agama ini berlaku mulai dari bulan Februari hingga akhir bulan April mendatang.

By Febriyani 5 Maret 2017 15:00
Pengunjung warung makan 'Rawon Surabaya Bu Marie' (youtube.com/Merdeka Jawa Tengah)

Money.id - Di tengah gejolak suasana yang belakangan terjadi, dimana agama dikaitkan dengan politik dan berbagai isu yang memecah belah bangsa, seorang pria bernama Priyo Suyono memiliki ide unik untuk menyikapi toleransi antar umat beragama.

Warung makan 'Rawon Khas Surabaya Bu Marie' milik Priyo memberikan diskon atau potongan harga kepada pengunjung yang makan bersama teman, kolega atau siapapun yang berbeda agama.

Dengan hanya menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP), minimal dua buah KTP yang berbeda agama, pengunjung akan mendapatkan diskon sebesar 15 persen.

Dikutip dari laman merdeka.com, warung makan yang terletak di Jalan Ki Mangunsarkoro, Semarang, Jawa Tengah ini, buka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB. Menu yang ditawarkan pun beragam, namun mayoritas masakan khas Jawa Timur, seperti rawon, nasi kresengan, soto lamongan, cumi bumbu madura, dan lainnya.

Soal harga, menu masakan di sini bervariasi, mulai dari Rp10 ribu hingga Rp35 ribu. Promo diskon beda agama ini berlaku mulai dari bulan Februari hingga akhir bulan April mendatang.

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From V-Money Section