1. HOME
  2. V-MONEY
TRAVEL

Sensasi Menginap di Hotel Atas Tebing

Adrenalin Anda akan terpacu jika menjelajah di sini, karena ada hotel kapsul transparan yang menempel di salah satu sisi puncak tertinggi.

By Febriyani 23 Januari 2016 13:30
Natura Vive Skylodge, hotel kapsul transparan (youtube.com/ Alexander Estrada)

Money.id - Apakah Anda suka dengan hal-hal yang bisa memacu adrenalin Anda? Jika iya, hotel ini cocok untuk Anda yang suka petualangan. Sacred Valley di Peru, menawarkan pemandangan yang paling menakjubkan di dunia. Adrenalin Anda akan terpacu jika menjelajah di sini, karena ada hotel kapsul transparan yang menempel di salah satu sisi puncak tertinggi.

Hotel kapsul ini bernama Natura Vive Skylodge, yang hanya memiliki 3 suite kapsul, masing-masing di dalamnya terdapat 4 tempat tidur, ruang makan, dan kamar mandi. Setiap hotel memiliki panjang 7 meter dan lebar 2,4 meter. Jika Anda bermalam di hotel ini, Anda bisa menikmati pemandangan 300 derajat Sacred Valley.

Natura Vive Skylodge menawarkan paket bermalam, termasuk sarapan dan makan malam ditambah wine. Namun, uniknya jika Anda ingin menginap di sini, Anda harus memanjat tebing terlebih dahulu di atas ketinggian 121 meter. 

Natura Vive Skylodge terbuat dari alumunium dan tahan dengan kondisi cuaca apapun. Jadi jangan khawatir jika menginap di hotel kapsul ini akan dijamin keamanannya. Serta ada 6 jendela dan 4 saluran ventilasi yang membuat suasana jadi nyaman.

Tenyata tak hanya sulit untuk menjangkaunya, harga yang ditawarkan Natura Vive Skylodge juga tidak murah. Untuk bisa bermalam di hotel ini ditambah dengan petualangan memanjat dikenakan biaya Rp3,9 juta.

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From V-Money Section