1. HOME
  2. V-MONEY
NEWS

Belah Ekor Ular Derik, Isinya Membuat Anda Tercengang

Ular derik bisa dikenali dari suara getaran ujung ekornya yang merupakan tanda peringatan untuk predator.

By Febriyani 13 April 2016 18:00
Ekor ular derik (youtube.com/What's Inside?)

Money.id - Tak semua orang berani menghadapi hewan yang satu ini. Baru mendengar namanya saja sudah bikin kita merinding. Ya, itulah ular. Ular terbagi menjadi beberapa jenis, dari yang tidak berbahaya, cukup berbahaya bahkan sangat berbahaya yang mampu membunuh manusia dengan racunnya.

Salah satu ular yang paling mematikan di dunia adalah ular derik, yang umumnya ditemukan di padang pasir. Ular derik bisa dikenali dari suara getaran ujung ekornya yang merupakan tanda peringatan untuk predator. Selain itu, ular derik juga mengeluarkan suara berdesis sebagai tanda peringatan kedua.

Suara derik sebenarnya dihasilkan oleh ruas-ruas yang terbuat dari keratin yang saling bergesekan satu sama lain di ujung ekor. Setiap kali ruas-ruas tersebut hilang, maka akan tumbuh lagi. Namun, pernahkah Anda melihat apa yang ada di dalam ekor ular derik?

Seorang pria bersama anaknya mencoba membelah isi ekor ular derik. Mereka membeli ular derik yang sudah mati di eBay dan membelah ujung ekornya untuk menunjukkan isinya. Penasaran mau lihat isi ekor ular derik?

 

Baca Juga

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From V-Money Section