1. HOME
  2. LET'S COOK!
FOOD

Resep Praktis Bikin Kue Mangkuk di Rumah

Teksturnya yang lembut dan rasanya yang manis membuat kue mengkuk digemari oleh banyak orang.

By Febriyani 19 Maret 2017 15:00
Kue mangkuk (facebook.com/Tastemade Indonesia)

Money.id - Kue mangkuk merupakan jajanan tradisional yang terbuat dari tepung beras, tepung terigu, dan tapai singkong. Kue yang berbentuk seperti mangkuk dan mekar pada bagian ujungnya ini dimasak dengan cara dikukus.

Teksturnya yang lembut dan rasanya yang manis membuat kue mengkuk digemari oleh banyak orang, apalagi karena tampilannya yang sangat menarik.

Dikutip dari laman Tastemade Indonesia, bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat kue mangkuk antara lain:
- 75 gram gula pasir.
- 75 gram tepung beras.
- 50 gram tapai singkong matang dan empuk.
- 1 sendok makan tepung terigu.
- 1/2 sendok teh baking powder.
- 1/2 sendok teh ragi instan.
- 125 mililiter air.
- Pewarna makanan sesuai selera.

Cara membuatnya:
1. Rebus air bersama gula pasir hingga larut.

2. Campurkan tepung beras, tepung terigu, dan tapai singkong di dalam mangkuk. Lalu, masukkan larutan air dan gula tadi. Aduk hingga tercampur rata.

3. Tambahkan baking powder dan ragi instan. Aduk kembali hingga tercampur rata. Diamkan adonan selama 30 menit.

4. Bagi adonan ke dalam tiga mangkuk. Beri sedikit pewarna sesuai selera. Aduk hingga rata.

5. Panaskan panci kukusan hingga mengeluarkan uap. Tuangkan adonan ke dalam cetakan kue.

6. Masukkan cetakan kue ke dalam panci kukusan. Kukus selama 10 menit.

7. Jika sudah matang, angkat kue dari panci kukusan.

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Let's Cook! Section