1. HOME
  2. LET'S COOK!
FOOD

Resep Minuman Tradisional Teh Talua

Telur yang digunakan untuk membuat teh taula adalah telur ayam kampung.

By Febriyani 26 Oktober 2016 18:10
Teh talua (facebook.com/Tastemade Indonesia)

Money.id - Teh talua atau teh telur merupakan minuman khas Padang, Sumatera Barat yang dipercaya sebagai penambah stamina. Telur yang digunakan untuk membuat teh talua adalah telur ayam kampung.

Untuk bisa mencicipi teh talua, Anda bisa menemukannya di warung tradisional Sumatera Barat maupun di restoran Padang. Dikutip dari laman Tastemade Indonesia, bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat teh talua antara lain:
- 2 sendok makan teh.
- 100 gram gula pasir.
- 1 sendok teh kayu manis bubuk.
- 1 butir kuning telur ayam kampung.
- 500 mililiter air.
- Susu kental manis sesuai selera.
- Jeruk nipis, peras.

Cara membuatnya:
1. Campurkan kuning telur dengan gula pasir. Lalu kocok dengan menggunakan hand mixer hingga berubah warna menjadi putih dan sedikit berbusa.

2. Didihkan air kemudian masukkan teh.

3. Masukkan air seduhan teh ke dalam kocokan telur.

4. Tambahkan susu kental manis dan air jeruk nipis. Taburi kayu manis bubuk.

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Let's Cook! Section