1. HOME
  2. LET'S COOK!
FOOD

Jajal Bikin Camilan Otak-otak di Rumah, Yuk!

Camilan yang satu ini bisa Anda temukan dengan mudah di berbagai kota di Sumatera dan Jawa serta...

By Febriyani 31 Januari 2017 18:00
Otak-otak (facebook.com/Tastemade Indonesia)

Money.id - Otak-otak merupakan salah satu camilan khas Indonesia yang digemari banyak orang. Camilan yang satu ini bisa Anda temukan dengan mudah di berbagai kota di Sumatera dan Jawa serta Makassar, Sulawesi Selatan.

Otak-otak terbuat dari daging ikan tenggiri yang dihaluskan, lalu dibungkus dengan daun pisang, baru setelah itu dipanggang.

Dikutip dari laman Tastemade Indonesia, bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat otak-otak antara lain:
- 300 gram ikan tenggiri fillet, haluskan.
- 150 mililiter santan.
- 2 butir putih telur.
- 1 sendok makan garam.
- 1 sendok makan gula pasir.
- 1 sendok teh lada putih bubuk.
- 5 siung bawang merah.
- 2 siung bawang putih.
- 100 gram tepung sagu.
- Daun pisang.
- Sambal kacang cair.

Cara membuatnya:
1. Haluskan bawang merah dan bawang putih dengan menggunakan ulekan. Lalu beri garam.

2. Campurkan ikan tenggiri, santan, putih telur, garam, lada putih, dan gula pasir. Lalu haluskan dengan menggunakan blender hingga kalis.

3. Tambahkan bawang merah dan bawang putih yang telah dihaluskan.

4. Masukkan tepung sagu secara perlahan sambil diaduk lagi menggunakan blender.

5. Letakkan daun pisang, lalu isi dengan adonan otak-otak memanjang kurang lebih 2 hingga 3 sendok makan. Lipat, pipihkan, dan padatkan agar tidak ada gelembung di dalamnya.

6. Sematkan kedua ujung dengan tusuk gigi atau staples.

7. Kukus selama 5 menit, selanjutnya panggang kedua sisi selama 5 menit.

8. Sajikan bersama sambal.

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Let's Cook! Section