1. HOME
  2. SHOW-BIZ
SELEBRITI

Ditanya Pancasila, Zaskia Gotik: Pertanyaannya Berat!

Zaskia mengaku pendidikannya lemah karena dia hanya lulusan Sekolah Dasar (SD).

By Rizki Astuti 23 Maret 2016 09:11
Zaskia Gotik (Instagram)

Money.id - Pedangdut Zaskia Gotik kembali menyampaikan permohonan maaf terkait candaan menghina lambang negara. Dalam konferesi persnya kemarin, Zaskia bahkan mengaku tak memahami makna Pancasila.

"Jujur pertanyaan ini berat, neng nggak tahu jawabannya (lambang sila ke lima pada Pancasila) sama sekali. Kondisinya lagi becanda," ujar Zaskia saat menggelar konfrensi pers di kantor Nagaswara, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa 22 Maret 2016. 
 
Zaskia mengaku pendidikannya lemah karena dia hanya lulusan Sekolah Dasar (SD). Meski demikian, Neng menegaskan kalau dia tidak mungkin mencela negara yang menjadi tempatnya mencari nafkah.
 
"Kalau ada yang bilang pendidikannya lemah. Ya memang, neng dari kampung, bodoh, dan khilaf. Jadi neng bukan salahkan siapa-siapa," lanjut wanita berumur 25 tahun itu.
 
Kuasa hukumnya, Eddy Harwanto mengatakan Zaskia siap menjalani proses hukum atas laporan sejumlah pihak yang menudingnya telah menghina lambang negara.
 
"Kami lakukan pendampingan hukum, proses BAP dan lembaga lain. Kami akan telusuri demi Zaskia, pemberitaan harus seimbang supaya neng nggak dirugikan karena sudah memohon maaf," kata Eddy.
 
Eddy pun bersikeras bahwa program televisi masuk ke dalam ranah Undang Undang Penyiaran, sehingga peneguran bisa dilakukan lewat Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).
 
"Yang bertanggung jawab itu pimpinan badan hukum. Di situ kan ada pengawas, talen, bisa diawasi kalau ada kata-kata yang mengandung pidana. Kenapa tidak dimatikan (saja) acara live?," katanya. (els)
 

Baca Juga

(ra/ra)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Show-Biz Section