1. HOME
  2. OTOTALK
MERCEDES BENZ

Mercedes C Class Paling Diidamkan Konsumen Indonesia

Model varian tertinggi, C 250 CGI, menjadi yang paling diburu konsumen Indonesia.

By Adhi 7 Desember 2015 16:00
Mercedes C250 CGI (rss-group.com)

Money.id - Menurut data yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), sampai Oktober tahun 2015 ini, Mercedes-Benz sukses mencatatkan total penjualan Mercedes-Benz mencapai 3.303 unit. Dari jumlah tersebut, kontribusi terbesar disumbang oleh seri C Class.

Mercedes C Class dilaporkan berhasi terjual sebanyak 770 unit. Model varian tertinggi, C 250 CGI, menjadi yang paling laris, yakni terjual sebanyak 522 unit. Sementara kontribusi terbesar kedua disumbangkan oleh seri CLC Class. Model CLC 200 K menembus angka penjualan sebanyak 755 unit. Penjualan tertinggi terjadi pada Mei 2015, dengan angka sebesar 152 unit.

Beberapa model lain seperti model S 500 L terjual sebanyak 404 unit, MBenz (4x4) sebanyak 418 unit, MB Bus (235), dan E 250 CGI (158 unit).

Menariknya, sebagian unit mobil Mercedes tersebut telah dirakit di dalam negeri, yaitu di pabrik yang berlokasi di Wanaherang, Kabupaten Bogor. Seri C Class merupakan unit yang dirakit pabrik tersebut.

Namun begitu, meski proses perakitan dilakukan di dalam negeri, namun nilai total kandungan dalam negeri (TKDN) mobil tersebut masih di bawah standar.

Carsten Bauer, Deputy Director Sales Planning and Product Management PT Mercedes-Benz Indonesia (MBI), menerangkan bahwa hal tersebut disebabkan karena pemasok komponen lokal belum mampu memenuhi standar yang ditetapkan Mercedes.

Suka Artikel Ini? Klik Like

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Ototalk Section