1. HOME
  2. OTOTALK
MOTOR HONDA

Hadir di Sentul, Marquez dan Pedrosa Meriahkan Peluncuran CBR150R

Pada CBR terbaru ini, terdapat sejumlah perubahan dibanding model CBR150R sebelumnya.

By Rohimat Nurbaya 14 Februari 2016 14:35
Marc Marques dan Dani Pedrosa (Astra Honda)

Money.id - PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan CBR150R terbaru di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, Minggu 14 Februari 2016. Peluncurkan dihadiri dua pembalap Honda di ajang MotoGP, yakni Marc Marquez dan Dani Pendrosa.

Presiden Direktur PT Astra Honda Motor, Toshiyuki Inuma mengatakan All New Honda CBR150R mengusung konsep Speed Shape yang diperkenalkan Honda pada Tokyo Motor Show.

"All New Honda CBR150R diharapkan menjadi andalan bagi penjualan Honda di segmen motor sport," ucap Inuma melalui rilis diterima Money.id.

Dia mengklaim, Honda CBR150R telah mendapat sambutan dan antusiasme luar biasa sejak diluncurkan September 2014. Kata dia, motor sport full fairing ini mencetak penjualan terbaik sejak peluncuran. "Ini generasi terakhir dari Honda CBR Series," ujar dia.

Inuma menuturtkan pada CBR terbaru ini, terdapat sejumlah perubahan dibanding model CBR150R sebelumnya yakni pada bagian lampu LED depan, desain rangka, dan grafis.

Wakil Presiden Direktur PT Astra Honda Motor, Johannes Loman menambahkan, dari segi tampilan desain, New Honda CBR150R mengusung terobosan baru.

"New Honda CBR150R merupakan satu lagi wujud dari filosofi yang dimiliki Honda yang kami sebut dengan Total Control. Dari aspek desain, model ini merupakan satu terobosan yang kami miliki," kata Johannes Loman.

Selain itu, rancangan sasis yang digunakan pada Honda CBR150R ditujukan agar rider dapat merasakan sensasi berkendara yang menyenangkan dengan cara mereduksi berat. Dengan begitu, posisi berkendara rider lebih baik.

(rn/rn)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Ototalk Section