1. HOME
  2. OTOTALK
TIPS MOBIL

5 Tips Agar Tak Terpedaya Diler Mobil Curang

Waspada, masih banyak diler mobil yang berniat merugikan konsumen!

By Adhi 11 Maret 2016 17:36
Ilustrasi diler mobil bekas (Money.id/Abdul Kharis)

Money.id - Sebenarnya ada banyak diler mobil yang dapat dipercaya di luaran sana, dan tidak semua diler mobil bertindak curang dan bermaksud menipu. Namun, faktanya masih sering ditemukan diler yang berbuat merugikan konsumen dalam menjual mobil.

Tentunya di antara Anda tidak ada yang ingin tertipu dan mengalami kerugian, bukan?

Nah, agar tak terkena tipu daya diler mobil yang tak bertanggung jawab, berikut ada lima tips yang bisa Anda terapkan seperti dikutip dari laman Carmudi Indonesia:

Diskon Mengiurkan

(Jaganatha/Flickr)

Setiap orang pasti ingin mendapatkan mobil baru dengan harga terbaik. Walaupun begitu, Anda harus waspada karena sejatinya hanya pabrikan mobil yang memberikan potongan harga. Jadi apa yang Anda negosiasikan dengan penjual, sebenarnya tidak ada pengaruh apa pun. Pastikan diskon mobil itu berdasarkan harga jual mobil.

Jangan setuju dengan bentuk diskon lain, seperti cash back atau voucher, karena kedua metode itu berlaku setelah Anda membeli mobil atau dengan kata lain sebenarnya tidak ada diskon apapun.

Cicilan Bulanan

( Andrew Love/Flickr)

Jangan berdiskusi jumlah cicilan mobil dengan penjual di diler mobil. Biasanya hal itu diawali dengan pertanyaan penjual tentang berapa uang yang Anda sanggup untuk mencicil tiap bulan. Anda mungkin berpikir hal itu sekedar obrolan biasa saja, tapi sebenarnya itu trik penjual untuk mengetahui jumlah uang yang Anda miliki. Setelah itu sang penjual akan memberikan jumlah cicilan yang tinggi, padahal sebenarnya Anda bisa dapat lebih rendah.

Keuangan

(Irion Books/Flickr)

Jangan pergi ke diler mobil, sebelum memeriksa kondisi keuangan Anda. Di satu sisi Anda harus mengetahui kemampuan dalam mencicil, tapi di sisi lain si penjual mobil akan terus mencari tahu total uang yang Anda punya. Sebagai contoh, mungkin Anda mendapat harga yang cocok dalam mencicil mobil, tapi sebenarnya Anda terjebak harus membayar lebih banyak dari sebenarnya dan uang lebih bisa didapat diler.

Untuk lebih lengkapnya, kunjungi laman Carmudi Indonesia.

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Ototalk Section