1. HOME
  2. OTOTALK

5 SUV Paling Laris di Indonesia

Di Indonesia, segmen SUV dibagi ke dalam dua kategori, yakni SUV dan low SUV.

By Adhi 10 Desember 2015 17:39
Honda HR-V 2015 (autoexpress.co.uk)

Money.id - Berbicara jenis mobil yang paling digemari, SUV (Sport Utility Vehicle) menjadi yang paling diidam-idamkan banyak konsumen.

Menurut data yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), per Januari hingga Oktober 2015 lalu, wholesale mobil jenis SUV mencapai 109.194 unit di Indonesia. Kondisi ini menjadikan segmen SUV sebagai pasar yang paling ketat persaingannya.

Di Indonesia sendiri, segmen SUV dibagi ke dalam dua kategori, yakni SUV dan low SUV seperti Toyota Rush, Daihatsu Terios dan Honda HR-V. Menariknya segmen low SUV ini sangat diminati oleh pecinta otomotif tanah air.

Berikut adalah daftar 5 SUV paling lari di Indonesia versi Gaikindo untuk tahun 2015:

1. Honda CR-V

(honda.co.uk)

Honda CR-V adalah salah satu seri SUV paling sukses dari Honda. Sampai dengan Oktober, Honda CR-V terjual sebanyak 8.912 unit. Dari jumlah tersebut, angka penjualan tertinggi ada di bulan Februari, yaitu sebanyak 1.399 unit. Sementara angka penjualan terendah ada di bulan Juli, yaitu 373 unit.

2. Toyota Fortuner

(paultan.org)

Toyota Fortuner adalah pesaing ketat Honda CR-V. Di Indonesia Fortuner generasi pertama mulai dipasarkan pada 2005. Sampai Oktober 2015, Fortuner terjual sebanyak 9.570 unit. Mobil ini pernah mencatatkan penjualan sebanyak 1.329 unit di bulan Juni, dan hanya 702 unit pada Maret lalu.

3. Daihatsu Terios

(carmag.co.za)

Hingga Oktober 2015, Terios telah terjual sebanyak 11.374 unit. Mobil ini selalu terjual di atas 1.000 unit tiap bulannya sejak Maret hingga Juli, dengan angka tertinggi pada April, yaitu 1.860 unit.

4. Toyota Rush

(paultan.org)

Kembaran Terios ini terjual sebanyak 21.254 unit sepanjang 2015. Kecuali Februari, angka penjualan low SUV ini selalu lebih dari 1.000 unit, dengan penjualan terbanyak terjadi pada April, 3.068 unit.

5. Honda HR-V

(autoexpress.co.uk)

HR-V terjual sebanyak 24.732 unit sepanjang periode Januari hingga Oktober 2015. Penjualan terbesar terjadi pada Maret, yaitu sebanyak 4.815 unit. Sementara yang terendah terjadi pada Juli 1.502 unit. Hadirnya HR-V membuat Honda menguasai penjualan di kelas low SUV. (ita)

Suka Artikel Ini? Klik Like

(a/a)

Komentar

Recommended

What Next

More From Ototalk Section