1. HOME
  2. NEWS
SEPAK BOLA

Persib Vs Sriwijaya FC, Asumsi Penjualan Tiket Mencapai Rp8 Miliar

Mahaka Sports and Entertainment mencetak 70 ribu tiket, termurah Rp50 ribu dan termahal Rp200 ribu.

By Rohimat Nurbaya 18 Oktober 2015 16:00
Persib VS Sriwijaya FC

Money.id - Persib Bandung berhadapan dengan Sriwijaya FC pada final Piala Presiden 2015 di Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu 18 Oktober 2015.

Mahaka Sports and Entertainment mencetak 70 ribu tiket untuk para suporter kedua tim. Sebanyak 40 ribu tiket dialokasikan bagi suporter Persib Bandung atau bobotoh. Kemudian 10 ribu tiket dialokasikan bagi para pendukung Sriwijaya FC.

Sisanya, sebanyak 20 ribu tiket dijual kepada umum. Dari jumlah tersebut 10 ribu tiket dijual langsung di lokasi pertandingan. Harga tiket masuk bervariasi, mulai dari paling murah Rp50 ribu hingga termahal Rp200 ribu.

Dari harga tersebut, klasifikasinya tribun atas Rp50 ribu, tribun belakang gawang Rp100 ribu, tribun timur Rp150 ribu dan tribun VIP Rp200 ribu.

Suporter Persib akan ditempatkan di tribun Timur dan Utara, sedangkan suporter Sriwijaya FC hanya diperbolehkan duduk di tribun Barat dan Selatan.

Tribun atas hanya akan dipergunakan sekitar 20 ribu saja, sebab beberapa bagian dianggap sudah tidak layak pakai, terutama di tribun atas VVIP.

Asumsi Penjualan

Bila diasumsikan 20 ribu tiket tribun atas, seharga Rp150 ribu per tiket terjual habis, untung didapat Rp1 miliar.

Kemudian bila penyelenggara menyediakan sebanyak 20 ribu untuk tribun belakang gawang, seharga Rp100 ribu per tiket dan habis semua, uang tunai didapat Rp2 miliar.

Lalu, bila diasumsikan tiket tribun timur disediakan disediakan 20 ribu seharga Rp150 per tiket dan habis semua uang didapat Rp3 miliar.

Terakhir bila kelas VIP disediakan 10 ribu tiket dengan harga per tiket Rp200 ribu uang didapat Rp2 miliar. Kemudian bila ditotalkan pendapatan dari penjualan 70 ribu tiket bisa mencapai Rp8 miliar.

(Berbagai Sumber)

 

(rn/rn)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section