1. HOME
  2. NEWS
IMLEK

Cuma Angkut 1 Penumpang, Pesawat Ini Tetap Mengudara

Seorang wanita Tiongkok mendapat julukan 'penumpang paling beruntung di dunia' setelah ia naik pesawat sendirian ke Guangzhou.

By Rizki Astuti 8 Februari 2016 20:11
Zhang (bbc.com)

Money.id - Wanita yang hanya dikenal dengan nama Zhang ini terbang sendirian dari Wuhan menuju kampung halaman di Guangzhou. Dia pergi untuk liburan Imlek (Tahun Baru China) yang jatuh pada 8 Februari.

Dilansir dalam laman BBC, Zhang bisa dibilang beruntung. Karena saat itu ada badai salju yang bergerak ke arah Wuhan tengah. Akibatnya pesawat yang akan dinaiki oleh Zhang menunda keberangkatan.

Seluruh penumpang dengan tujuan yang sama dialihkan ke penerbangan lebih awal. Sementara Zhang masih setia menunggu meskipun sudah ditawarkan untuk naik pesawat pengganti yang akan segera berangkat.

Hingga akhirnya Zhang menjadi penumpang satu-satunya di penerbangan CZ2833 yang terbang ke Guangzhou. Seolah-olah dia menyewa penerbangan itu untuk dirinya sendiri.

Zhang (bbc.com)

Dengan naik pesawat, dan tidak memilih kereta api, Zhang juga menghindari penundaan yang menyebabkan sekitar 100 ribu penumpang tertahan di Stasiun Guangzhou pekan ini.

Dia mendokumentasikan pengalaman 'menyenangkan' yang dialaminya lewat status di Weibo.

"Saya merasa sangat senang. Ini adalah pengalaman hidup yang sangat jarang dan baru. Saya merasa seperti seorang rockstar," katanya pada BBC, dia menambahkan bahwa anggota keluarganya kebanyakan terbang untuk mudik saat liburan.

Untuk 'penerbangan pribadi' ini, Zhang mendapat layanan pribadi dan perhatian dari pilot dan pramugari. Kemudian dia juga diperkirakan hanya membayar sekitar 1.200 yuan atau setara dengan Rp2,4 juta.

Zhang mengaku tidak tahu persis berapa harga tiket untuk penerbangan itu. Karena yang membayar adalah perusahaan tempat dia bekerja. (dhi)

(ra/ra)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section