1. HOME
  2. NEWS
NEWS

Donald Trump dan Pangeran Al-Walid Saling Sindir di Twitter

Seiring pernyataan kontroversial milik Trump, Pangeran Al-Walid membuat sebuah tweet untuk mendukung warga muslim di Amerika

By Nur Chandra Laksana 13 Desember 2015 15:45
Donald Trump (sumber : httpswww.flickr.com/gageskidmore)

Money.id - Donald Trump kembali menjadi sorotan di Twitter. Bagaimana tidak, Donald memberikan respons atas sebuah tweet yang ditujukan kepadanya dari akun yang bernama @Alwaleed_Talal.

Akun itu adalah seorang pangeran dari kerajaan Saudi dengan nama lengkap Al-Walid bin Talal bin Abdul Aziz al-Saud.

Pada Jumat (11/12/2105) kemarin, Pangeran Al-Walid membuat sebuah tweet yang berisi sindiran kepada Donald Trump.

Dalam Twitternya, intinya dia menyarankan Donald turun dari kursi pemilihan calon presiden dan mengatakan bahwa Donald adalah aib bagi Amerika.

 

Selang sehari kemudian, yakni pada Sabtu (12/12/2015) kemarin Donald Trump membalas tweet itu dengan gaya khas miliknya.

Trump membalas tweet tersebut dengan berkata bahwa sang pengeran ingin mengontrol Amerika dengan uang yang dimiliki oleh ayahnya dan mengatakan itu tidak akan terjadi jika Trump memenangi pemilihan.

 

Seperti dilansir dari laman CNN Money pada Minggu 13 Desember 2015, Pangeran Al-Walid memiliki saham sebesar 5 persen di perusahaan Twitter.

Pangeran Al-Walid membuat tweet seperti itu demi mendukung masyarakat muslim yang tinggal di Amerika selepas pernyataan kontroversial Donald mengenai pelarangan muslim di Amerika.

Pangeran Al-Walid merupakan orang terkaya urutan ke-34 di dunia, menurut daftar yang dikeluarkan oleh Forbes.

Pada Juli kemarin, Al-Walid mengumumkan bahwa dia akan mendonasikan hartanya sebesar US$ 32 miliar ke badan amal setelah dia meninggal. (poy)

(ncl/ncl)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section