1. HOME
  2. NEWS
PESAWAT HILANG

Daftar Manifes Pesawat Aviastar yang Hilang Kontak

Ada dua bayi yang tercatat dalam data manifes pesawat tujuan Makassar tersebut.

By Dwifantya Aquina 2 Oktober 2015 18:56
Pesawat Aviastar (Instagram/Astrid Rian R)

Money.id - Pesawat maskapai Aviastar dengan rute penerbangan Masamba-Makassar mengalami hilang kontak, Jumat 2 Oktober 2015. Hingga saat ini belum diketahui apa penyebab kejadian tersebut.

"Sampai saat ini kami belum mengetahui penyebab jatuhnya pesawat itu," ucap Juru Bicara Kementerian Perhubungan, J.A. Barata. Ia menambahkan, hingga kabar ini diturunkan, mereka masih belum dapat menghubungi pihak krisis center di Makassar.

Pesawat jenis Twin Otter ini lepas landas dari Bandara Andi Djemma, Masamba sekitar pukul 14.25 WITA menuju Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar. Pesawat itu seharusnya tiba pukul 15.35 WITA, namun sampai pukul 18.05 tidak ada kontak sama sekali.

Sesuai data manifes, pesawat kecil itu mengangkut 10 penumpang, terdiri atas tujuh orang dewasa, satu orang anak, dan dua bayi. Pesawat itu juga membawa tiga kru, yaitu seorang pilot, satu kopilot dan teknisi.

Berikut ini adalah daftar nama-nama penumpang yang masuk dalam manifes maskapai penerbangan Aviastar:

Pilot: Kapten Iri Afriadi
Co-Pilot : Yudhist
Teknisi: Sukris

Penumpang dewasa:
Nurul Fatin
Lisa Falentin
Riza Arman
M. Natsir
Sakhi Arqam

Penumpang bayi:
Afif
Raya

 

Laporan: Dian Ardiahanni

(da/da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section