1. HOME
  2. NEWS
CHROMEBOOK

Chromebook, Cara Murah Buat Laptop Usang Anda Tampak Baru

Melalui proyek ini, anda bisa menggunakan kembali laptop tua anda dan menghemat uang.

By Nur Chandra Laksana 23 Oktober 2015 10:59
Chromebook (squarespace.com)

Money.id - Seiring perkembangan zaman, barang elektronik pasti akan menjadi barang usang. Tak terkecuali laptop anda. Berkembangnya teknologi sistem operasi mengakibatkan kompabilitas laptop anda semakin berkurang.

Tentunya, seiring perkembangan itu pula anda semakin konsumtif. Munculnya sistem operasi baru dibarengi dengan keluarnya laptop–laptop baru yang memang didesain untuk sistem operasi baru tersebut.

Nah bagaimana jika anda hanya sekedar ingin memiliki laptop yang dipergunakan hanya untuk menjelajah internet? Atau bagaimana buah hati anda ingin memiliki laptopnya sendiri?

Untuk itu anda tidak usah pusing. Tinggal cari laptop lama anda di gudang, dan ubah laptop tua anda menjadi Chromebook.

Dilansir dari laman cnet, untuk memasang sistem operasi yang satu ini cukup mudah. Tinggal sediakan flashdisk 8-16 Gigabyte. Kemudian unduh sistem operasi Chromebook dan aplikasi yang tersedia.

Setelah itu ikuti langkah–langkah yang sudah disediakan. Dan laptop tua anda kini bisa dipakai kembali.

Nah sekarang anda tahu bagaimana cara menghemat pengeluaran anda untuk kebutuhan laptop. Silahkan mencoba.

Suka Artikel Ini? KLIK LIKE

Baca Juga

(aa/ncl)

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section