1. HOME
  2. FRESH
FRESH

Tips Melakukan SPA di Rumah, Coba Yuk!

Lakukan SPA murah meriah ini di rumah.

By Azalia Amadea 12 Januari 2016 13:02
Ilustrasi SPA di rumah (Foto: todoestetica.com)

Money.id - SPA (Solus Per Aqua) yang artinya terapi dengan menggunakan air. Seiring dengan perkembangannya, saat ini SPA menjadi sebuah rangkaian terapi kecantikan, perawatan tubuh, bahkan kesehatan.

SPA dilakukan guna untuk membuat tubuh menjadi lebih nyaman dan merasa rileks, sehingga pikiran menjadi segar kembali.

Saat ini SPA sudah menjadi kebutuhan para wanita di kota-kota besar di seluruh Indonesia.

Namun kebanyakan untuk melakukan perawatan SPA wanita-wanita tersebut butuh menyiapkan budget yang cukup besar sekitar Rp500 ribu.

"Memijat tubuh, dapat memberikan efek relaksasi dapat membuat tubuh menjadi lebih segar" kata Ita Listya SPA Expert yang ditemui Money.id di Jakarta, Senin 11 Januari 2016.

Jangan khawatir Anda dapat melakukan SPA sendiri di rumah, yang tentunya dengan budget yang murah meriah. Berikut tips SPA di rumah ala Ita Listya.

SPA tubuh dengan garam dapur

Foto: dotandbo.com

Bahan-bahan yang perlu Anda persiapkan hanyalah garam dapur, minyak pijat, dan yogurt.

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah pijat bagian tubuh dan kaki dengan minyak pijat untuk menstimulasi efek relaksasi.

Siapkan air hangat beri garam, dan beberapa batu kerikil koral dalam wadah baskom. Rendam kaki sambil menginjak-injak batu kerikil, lalu keringkan kaki dengan handuk.

Setelah itu, siapkan mangkuk beri yogurt dan garam dapur secukupnya. Gosok-gosokan pada tubuh dan kaki untuk memberikan efek scrubing yang dapat membersihkan badan dari kotoran-kotoran.

Perawatan SPA tubuh ini membutuhkan waktu sekitar 60 menit, dan cukup dilakukan seminggu sekali saja.

SPA wajah

Foto: specialicious.com

Wajah juga membutuhkan perawatan SPA, Anda dapat melakukannya di rumah dengan mempersiapkan bahan seperti telur, dan madu.

Campur semua bahan lalu aplikasikan ke wajah selama 3 menit, lalu bilas wajah dengan air bersih. SPA alami ini akan meremajakan kulit wajah, dan membuat wajah menjadi lebih sehat alami. (poy)

(aa/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section