1. HOME
  2. FRESH
FRESH

Tahukah Anda, Ini Cara Mencuci Buah yang Tepat

Buah yang kotor bisa memunculkan bakteri...

By Desy Afrianti 4 Desember 2015 18:32
Ilustrasi buah

Money.id - Mencuci buah sering disepelekan orang. Tidak heran banyak yang memakan buah tanpa mencucinya terlebih dahulu. Mereka menganggap buah yang baru dipetik itu bersih.

Sebenarnya buah yang kotor bisa memunculkan bakteri patogen, seperti Salmonella, E. coli, Lietsaria dan telur cacing yang sering kali menempel.

Apalagi proses penanaman tidak natural. Buah diberikan pupuk kimia dan disemprotkan pestisida untuk membasmi hama. Itu semua sangat berbahaya bagi kesehatan.

Oleh karena itu, perlu penanganan yang tepat dalam menjaga agar nutrisinya tetap terjaga.

Seperti dikutip dari sahabatnestle pada Jumat 4 Desember 2015, supaya nutrisi yang terkandung dalam buah tidak sampai hilang, perhatikan cara yang tepat untuk mencuci buah berikut ini.

Tangan dan alat masak steril

Hal yang perlu diperhatikan sebelum mencuci buah adalah memastikan tangan dan wadah yang digunakan untuk mencuci dalam keadaan steril.

Oleh karena itu, pastikan mencuci tangan dan wadah sebelum mencuci buah. Sebab, jika tangan dalam keadaan kotor, kuman pada tangan akan berpindah ke buah segar yang hendak Anda makan.

Cuci dengan air mengalir

Jika Anda mencuci dengan cara direndam dalam wadah, kotoran dan bakteri bisa menempel kembali ke dalam buah.

Oleh karena itu, sangat disarankan untuk menggunakan air bersih yang menggalir agar kotoran ikut larut bersama air.

Cuci dengan air matang

Untuk buah yang tidak perlu dikupas seperti anggur, stroberi dan blackberry, sebaiknya direndam terlebih dahulu dan dibilas menggunakan air matang agar bersih sempurna.

Cuci lebih dahulu, baru dipotong

Ini dia kesalahan yang sering terjadi saat akan menyajikan buah, yaitu dikupas dulu baru dicuci. Cara ini malah membuat daging buah tercemar oleh kotoran yang melekat di kulit. Sebaiknya, cuci bersih terlebih dahulu buah baru kemudian dikupas dan dipotong.

Ubah kebiasaan lama mencuci buah. Sekarang cuci buah dengan cara yang lebih higienis dan tepat.

Hal ini penting agar nutrisi dalam buah tidak hilang atau tercemar oleh kotoran dan bakteri. Semoga bermanfaat. (poy)

(da/da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section