1. HOME
  2. FRESH
FRESH

Pemilihan Sikat Gigi yang Tepat Cegah Masalah Mulut

Menyikat gigi dengan menggunakan sikat dengan bulu yang kasar dapat memicu terjadinya trauma jaringan...

By Azalia Amadea 3 Desember 2015 20:44
Putri Indonesia tahun 2002 Melanie Putria (Azalia Amadea/Money.id)

Money.id - Sebagian dari kita sering kali menyepelekan jenis sikat gigi. Banyak orang menganggap hanya dengan menyikat dua kali sehari akan terhindar dari masalah gigi dan mulut.

Sayangnya anggapan tersebut tidak benar sepenuhnya, karena pemilihan sikat gigi yang tepat dapat mempengaruhi kesehatan gigi dan mulut.

Penelitian yang dilakukan oleh Department of Operative Preventive Dentistry and Endodontics, Heinrich Heine University di Jerman tahun 2011, menunjukkan bahwa menyikat gigi dengan menggunakan sikat dengan bulu yang kasar dapat memicu terjadinya trauma jaringan lunak pada gigi dan mulut.

Hal tersebut diperjelas oleh pendapatan Head of Professional Relationship Oral Care PT Unilever Indonesia Tbk Ratu Mirah Afifah.

"Penggunaan sikat gigi yang kurang tepat, selain dapat membuat kebersihan mulut kurang optimal akibat plak yang masih menempel, juga dapat menimbulkan masalah lain seperti cedera gusi yang dapat menyebabkan abrasi dan resesi gusi yang lebih lanjut, dan juga mengakibatkan gigi menjadi lebih sensitif," kata Mirah ditemui Money.id dalam acara Pepsodent di Jakarta, Kamis 3 Desember 2015.

Syarat pemilihan sikat gigi yang tepat adalah bentuk leher sikat dapat menjangkau tiga sudut agar sisa-sisa makanan yang menempel pada gigi bagian belakang dapat terangkat bersih.

"Selanjutnya, pilihlah bulu sikat gigi yang halus agar tidak melukai gigi," kata Mirah. Pemilihan sikat gigi yang tepat tersebut dapat membantu mengoptimalkan kebersihan gigi dan mulut, tanpa mencederai gusi.

Pengalaman bermasalah dengan sikat gigi pernah dirasakan oleh Putri Indonesia tahun 2002 Melanie Putria.

"Saya pernah merasakan sakit gigi akibat gusi berdarah saat menyikat gigi. Ternyata setelah saya konsultasi ke dokter, dokter bilang bukan hanya pemilihan pasta gigi saja yang perlu diperhatikan tetapi ternyata pemilihan sikat gigi perlu diperhatikan," kata Melanie Putria

"Sebagai seorang istri sekaligus ibu saya juga bertanggung jawab atas kesehatan gigi mereka, jadi saya carilah sikat gigi yang paling cocok dengan bentuk rahang dan yang pasti bulu sikatnya yang super halus, supaya gusi saya tidak berdarah lagi," kata istri dari Angga 'Maliq & d'essentials'. (poy)

 

(da/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section