1. HOME
  2. FRESH
FRESH

Kurang Tidur Sebabkan Rumah Tangga Hancur?

Kurang tidur juga berpengaruh negatif terhadap ingatan, produktivitas dan pengambilan keputusan.

By Rohimat Nurbaya 1 Mei 2016 19:09
Ilustrasi tidur (Pixabay)

Money.id - Salah satu kebutuhan biologis yang harus terpenuhi pada setiap manusia adalah tidur. Namun tidur memiliki kualitas dan kuantitas yang berbeda. Terlalu banyak tidur tidak baik bagi kesehatan karena mengindikasikan orang tersebut sedang depresi. Begitu pula dengan orang yang kurang tidur.

Dikutip dari Marketwatch.com, jika ada yang kurang tidur, itu tandanya dia sedang dalam fase manik dari penyakit bipolar. Jadi, gangguan tidur ini bisa dibilang merupakan gejala sakit mental. Bukan sebagai kontributor terhadap penyakit mental.

Dari berbagai penelitian menunjukkan pentingnya peran tidur dalam menjaga kesehatan mental. Kurang tidur dapat meningkatkan risiko depresi dan telah terbukti memperburuk kecemasan dan gangguan perkembangan otak (ADHD).

Kurang tidur juga berpengaruh negatif terhadap ingatan, produktivitas dan pengambilan keputusan. Hubungan rumah tangga juga bisa hancur karena gangguan tidur.

Biasanya, orang yang kurang tidur pada malam hari akan mudah marah ketika bangun pagi dan dampaknya, dia akan menyerang pasangannya. Ada banyak alasan orang mengalami gangguan tidur, namun penyebab paling menonjol di zaman sekarang adalah penggunaan smartphone.

Saat ini banyak hal yang bisa dilakukan dari smartphone. Mulai dari mengirim pesan, melakukan panggilan telepon, belanja, bermain game dan sebagainya. Kebiasaan seperti itu dibawa hingga saat akan tidur.

Banyak yang mengaku smartphone adalah hal terakhir yang mereka sentuh sebelum ke tempat tidur. Dan smartphone pula yang mereka sentuh di pagi hari ketika bangun tidur.

Psikiater biasanya akan menyarankan pasien untuk membuat jadwal tidur yang tetap. Seperti mengatur notifikasi yang muncul satu jam sebelum pasien dan perangkat elektroniknya, termasuk smartphone, untuk tidur. Ini berarti tidak ada lagi email, tidak ada video game, tidak ada pekerjaan, dan tidak ada hal-hal yang membuat mereka cemas.

Dengan mengatur jadwal tidur yang tetap, memungkinkan otak untuk melakukan transisi dari modus kerja ke modus relaksasi dan mempersiapkan tubuh untuk tidur. Anggap saja itu adalah periode santai dan menenangkan diri.

Jadi, menjauhkan smartphone dari kamar tidur adalah hal yang penting. Banyak orang menjadwalkan latihan, janji ketemu dokter, dan pertemuan-pertemuan penting karena semua itu adalah prioritas dalam keseharian. Tetapi mereka lupa untuk menjadwalkan tidur.

Mengatur jam alarm untuk pergi ke tempat tidur juga sama pentingnya. Terlebih lagi, dengan tidur, tubuh akan memiliki lebih banyak energi, lebih produktif di tempat kerja, lebih ramah dan sabar terhadap orang lain. (poy)

(rn/rn)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section