1. HOME
  2. FRESH
FRESH

5 Tempat yang Sangat Rahasia di Dunia

Beberapa tempat di dunia tidak bisa sembarangan dimasuki oleh orang. Setiap orang yang ingin berkunjung harus memiliki izin khusus.

By Dian Rosalina 10 Maret 2016 07:40
Doomsday Seed Vault, Norwegia (weird.fm)

Money.id - Dunia masih memiliki banyak tempat-tempat tersembunyi yang jarang dikunjungi oleh orang. Tempat-tempat tersebut sangat dijaga ketat hingga susah untuk dimasuki atau hanya sekadar berada di sekitarnya.

Dilansir dari BBC Travel, Kamis 10 Maret 2016, berikut ini adalah 5 tempat paling rahasia di dunia yang sangat susah untuk dikunjungi karena kerahasiaannya sangat terjaga.

1. Doomsday Seed Vault, Norwegia

Doomsday Seed Vaul atau yang dikenal dengan Svalbard Global Seed Vault adalah tempat yang dipersiapkan untuk membantu manusia apabila terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. Di tempat ini tersimpan berbagai jenis biji-bijian dari seluruh dunia dan sengaja dibangun untuk mengatasi skenario-skenario fiksi oleh para pemimpin dan peneliti dunia.

Bangunan yang dalam bahasa Indonesia berarti Kubah Kiamat ini terletak di pulau Spitsbergen, Kepulauan Svalbard, Norwegia. Tepatnya 1300 km dari Kutub Utara.

(weird.fm/Doomsday Seed Vault, Norwegia)

Di sini tersimpan sekitar 250 juta macam biji dan rempah-rempah dari berbagai dunia yang sengaja dilindungi dan tidak mungkin dimasuki oleh orang biasa. Dibuka pada bulan Februari 2008, Kubah Kiamat ini menjadi penjaga tanaman bumi terhadap bencana global.

Ada alasan ilmiah mengapa Kubah Kiamat dibangun di Spitsbergen. Pulau ini ternyata bebas dari guncangan gempa tektonik dan lingkungannya bisa menjaga kelestarian biji-bijian dan rempah-rempah di dalamnya.

Selain itu, Kubah Kiamat berada di ketinggian 130 meter di atas permukaan laut, jadi situs ini dijamin tetap kering dan tidak beku jika Bumi membeku karena pemanasan global. Biji-bijian dan rempah-rempah di dalam Kubah Kiamat dipercaya bisa bertahan ratusan bahkan ribuan tahun.

2. Ni'ihau, Hawaii

Ni'ihau adalah pulau kecil berpenghuni yang menjadi bagian dari Hawaii. Pulau ini sepintas sangat cocok digunakan untuk tempat wisata tropis. Tapi tidak. Pulau seluas 180 km persegi ini adalah pulau yang sangat terlarang bagi orang luar.

Dijual oleh Raja Hawaii Kamehameha pada tahun 1863 kepada keluarga kaya raya Robinson, pulau ini terlarang bagi orang luar sejak tahun 1915. Hidup di pulau yang terisolasi ini sangatlah tidak biasa.

(www.privateislandnews.com/Ni'ihau, Hawaii)

Setidaknya ada 130 penduduk asli pulau yang hidup dengan bebas biaya sewa namun tanpa jalan beraspal, layanan telepon, pipa, air dan toko. Kuda dan sepeda menjadi transportasi penting di dalam pulau ini.

Sementara tenaga surya menjadi sumber utama listrik rumah-rumah penduduk dan kapal tongkang akan mengirimkan bahan makanan dari pulau Kaua'i, pulau terdekat dari Ni'ihau. Meski tertutup, ada upaya untuk mengundang wisatawan yang penasaran dengan pulau ini.

3. Royal Air Force Menwith Hill, Inggris

Sebuah pangkalan militer yang berada di North Yorkshire, Inggris, ini dipercaya sebagai pusat pemantau elektronik terbesar di dunia, yang menyadap hampir semua komunikasi untuk tujuan intelijen Inggris dan Amerika Serikat.

Pangkalan rahasia ini dibangun pada tahun 1954 untuk memantau komunikasi Uni Soviet selama Perang Dingin berlangsung. Tidak ada yang tahu pasti bagaimana pangkalan ini digunakan, namun ada dugaan yang mengatakan bahwa tempat ini juga menjadi tempat yang menyelidiki aksi teroris internasional dan penjualan narkoba atau sebagai stasiun darat dari satelit-satelit Amerika Serikat.

(mostbeautifulplacesintheworld.org/Royal Air Force Menwith Hill, Inggris)

Tempat ini hanya dapat dikunjungi oleh anggota NSA (Badan Keamanan Nasional AS) dan ECHELON, semacam jaringan mata-mata global yang terdiri dari Australia, Kanada, Selandia Baru, Inggris dan AS.

4. Arsip Rahasia Vatikan, Vatikan

Tidak seperti namanya, Vatican Secret Archives atau Arsip Rahasia Vatikan tidaklah serahasia yang Anda bayangkan. Anda boleh melihat atau membaca dokumen apapun yang diinginkan, namun Anda memang tidak bisa memasuki ruang arsip tersebut.

Anda harus mengirimkan permintaan tertulis terkait dokumen yang Anda inginkan. Tempat ini berisi dokumen pribadi dari seluruh paus sejak abad ke-8. Arsip Rahasia Vatikan ditutup untuk semua tokoh non-Vatikan sampai tahun 1881.

Arsip di dalamnya dijaga menggunakan kunci rahasia yang akan membutuhkan aplikasi yang kompleks untuk dapat mengakses dokumen beserta rahasianya. Hanya orang yang memenuhi syarat yang dapat mengajukan permohonan masuk ke dalam tempat tersebut.

(historia.id/Arsip Vatikan)

Aplikasi tersebut salah satunya harus menyertakan informasi pribadi tentang pendidikan, tujuan penelitian dan surat pengantar dari sebuah lembaga penelitian atau seorang sarjana yang memiliki kualifikasi terbaik dalam penelitian sejarah.

Koleksi buku di perpustakaan Vatikan ini sangatlah banyak. Lemari bukunya saja bisa mencapai jarak 85 km dengan koleksi buku mencapai lebih dari 35 ribu volume.

5. Area 51, Nevada

Merupakan salah satu tempat paling rahasia di Bumi dan sudah sangat dikenal karena namanya sering muncul di berbagai media. Area 51 adalah nama panggilan untuk sebuah pangkalan militer rahasia yang terletak di bagian utara Nevada, AS.

Tempat ini berada 1330 km dari Las Vegas. Salah satu tujuan utama dari pangkalan militer ini adalah melakukan dan menguji sistem persenjataan. Istilah Area 51 pertama kali digunakan dalam dokumen CIA Vietnam pada masa-masa perang.

(www.telegraph.co.uk/Area 51, Nevada)

Karena kerahasiaannya dan keberadaannya sangatlah misterius, pangkalan militer ini sering dikaitkan dengan berbagai konspirasi teori tentang mahluk asing seperti UFO, alien, atau senjata laser.

Bahkan di pangkalan ini ada sebuah peringatan bahwa militer berhak melakukan apapun kepada siapapun yang memasuki Area 51 ini.

(dr/dr)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section